Tentang Torepchi Dongak
Torepchi Dongak selalu bermimpi mewakili Rusia di atas panggung dunia sejak ia berkompetisi dalam seni bela diri. Kini, impian itu menjadi kenyataan.
Ia terlahir dan dibesarkan di Ak-Dovurak, kota kecil di Republik Tuva, Rusia, dan menikmati masa kecilnya. Namun, saat berusia 9 tahun, ayahnya meninggal dunia. Walau menghadapi situasi sulit, ibunya yang juga seorang bidan selalu mendukung dirinya dan kakak perempuannya sebaik mungkin.
Walau ayahnya berpulang di awal kehidupannya, salah satu kontribusi terbesar pria itu bagi anak bungsu ini adalah seni bela diri. Ayahnya mengirim dirinya bergabung ke klub gulat gaya bebas di usia 6 tahun, dan pelatih pertamanya segera menyadari bakat luar biasa Dongak, dan mengambil tanggung jawab untuk meningkatkan kemampuan menyeluruh pria Rusia itu.
Segera, anak muda ini tertarik dengan kickboxing, dan saat ia menginjak masa remaja, Dongak mulai berkompetisi di tingkat nasional. Tetapi itu semua memang tak mudah. Setelah gagal selama tiga tahun berturut-turut, ia akhirnya memenangi gelar Juara Kickboxing Rusia dalam percobaan keempatnya. Lalu, ia merebut dua gelar Kejuaraan Dunia Junior Kickboxing.
Gaya keras Dongak menarik perhatian ONE Championship, yang menawarkannya kesempatan untuk bertarung di atas panggung dunia pada awal 2023. Dengan kesempatan yang kini berada di tangannya, pria berusia 20 tahun itu ingin mencetak dampak instan dalam organisasi seni bela diri terbesar di dunia ini.
Rekor ONE Championship
Hasil Gelaran
Hasil | Metode | Ronde | Metode dan ronde | Lawan | Lawan dan gelaran | Negara | Tanggal | Gelaran | |||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
MENANG
Keputusan Mutlak
UD
R3 (5:00)
|
Keputusan Mutlak
R3 (5:00)
|
R3 (5:00) |
Ryosuke HondaJepang
|
Jepang |
ONE Friday Fights 75 |
||||||
MENANG
TKO
TKO
R1 (4:39)
|
TKO
R1 (4:39)
|
R1 (4:39) |
Hirota MasudaJepang
|
Jepang |
ONE Friday Fights 66 |
||||||
KALAH
TKO
TKO
R3 (1:55)
|
TKO
R3 (1:55)
|
R3 (1:55) |
Rabindra DhantNepal
|
Nepal |
ONE Friday Fights 33 |
||||||
MENANG
TKO
TKO
R2 (3:16)
|
TKO
R2 (3:16)
|
R2 (3:16) |
Ivan OrekhovRusia
|
Rusia |
ONE Friday Fights 20 |
||||||
KALAH
Keputusan Mutlak
UD
R3 (3:00)
|
Keputusan Mutlak
R3 (3:00)
|
R3 (3:00) |
Zhang PeimianChina
|
China |
ONE Fight Night 8: Superlek vs. Williams |