4 Submission Terbaik Dari Grappler Di ONE: A NEW TOMORROW
Beberapa seniman bela diri campuran terbaik di bawah naungan ONE Championship akan beraksi di ajang ONE: A NEW TOMORROW di Bangkok, Thailand, pada hari Jumat, 10 Januari, dan mereka maju dengan arsenal mereka yang mereka miliki.
Sementara para penonton di Impact Arena mungkin akan lebih terbiasa menyaksikan aksi stand-up di tanah kelahiran Muay Thai tersebut, para atlet yang akan berkompetisi dalam gelaran ini dapat memberi sajian menarik dengan teknik submission dan kemampuan mereka.
Berakar dari disiplin Brazilian Jiu-Jitsu, gulat dan judo, para pejuang yang memiliki kemampuan luar biasa ini hanya selangkah sebelum untuk mengalahkan rival mereka dengan berbagai kuncian luar biasa.
Saat ini, hanya beberapa saat sebelum ajang perdana organisasi ini di dalam tahun 2020, berikut adalah kemenangan submission terbaik dari para bintang yang akan berlaga di ibukota Thailand tersebut.
Kemampuan Yohan Mulia Legowo Untuk Raih Kemenangan Submission
Legowo walks away the victor, in style, with his favorite submission.
Legowo walks away the victor, in style, with his favorite submission.Jakarta | 20 January | TV: Check local listings for global broadcast | PPV: Official Livestream at oneppv.com | Tickets: bit.ly/onecourage18
Posted by ONE Championship on Monday, January 8, 2018
Grappler veteran Indonesia, Yohan “The Iceman” Mulia Legowo, mencetak kemenangan submission kelima dalam kariernya atas rekan senegaranya Mario Satya Wirawan di ajang ONE: TRIBE OF WARRIORS pada bulan Februari 2016.
Mario mencoba mendesak atlet berusia 39 tahun ini ke arah pagar. Namun, saat ia mengincar kaki “The Iceman,” ia telah bersiap dan siap untuk menyerang balik.
Yohan mengulurkan tangan kirinya ke bawah rahang lawannya dan tetap berdiri sampai ia mendapatkan sudut yang tepat untuk menyerang. Lalu, ia masuk ke posisi guard untuk memastikan Mario tetap dalam posisinya.
Dengan beberapa penyesuaian akhir, “The Iceman” mengetatkan kuncian guillotine choke miliknya untuk meraih penyelesaian dalam waktu dua menit.
Pria yang sangat dihormati di Indonesia ini akan memulai ajang perdana ONE saat ia berhadapan dengan atlet Filipina Roel Rosauro di Thailand, besok malam.
Stamp Fairtex Tampilkan Keragaman Atas “Knockout Queen”
Two-sport ONE World Champion Stamp Fairtex submits "Knockout Queen" Asha Roka with a TIGHT rear-naked choke in her ONE mixed martial arts debut! 🇹🇭📺: Check local listings for global broadcast details📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp
Posted by ONE Championship on Friday, August 16, 2019
Pahlawan tuan rumah Stamp Fairtex mungkin saja memegang gelar Juara Dunia ONE Atomweight Muay Thai dan Kickboxing, namun striker ini juga telah bekerja keras untuk meningkatkan kemampuan bela diri campurannya.
Atlet berusia 22 tahun ini menampilkan evolusinya dalam laga melawan Asha “Knockout Queen” Roka di ajang ONE: DREAMS OF GOLD bulan Agustus lalu, saat ia mendominasi di permainan bawah dan mencetak penyelesaian pada ronde ketiga.
Stamp menjegal lawannya ke atas kanvas, masuk ke posisi mount, serta menghujani “Knockout Queen” dengan pukulan keras sampai atlet India tersebut berpaling dan membuka punggungnya.
Dengan kemampuan seorang veteran, perwakilan Fairtex ini dengan cepat menempatkan pukulan hooknya untuk mengendalikan posisi dan memasukkan beberapa pukulan lainnya saat melihat celah demi menyarangkan tangan kirinya di rahang Asha. Beberapa saat kemudian, atlet favorit tuan rumah ini memaksa lawannya menyerah dengan kuncian rear-naked choke.
Stamp akan mencoba melanjutkan penyelesaian beruntun dalam disiplin ketiganya ini melawan atlet India Puja “The Cyclone” Tomar pada hari Jumat.
Ma Jia Wen Menekan Demi Penyelesaian Atas “Wolverine”
The hype is real. "Cannon" Ma Jia Wen submits Ahmed Mujtaba with a scintillating RNC in the second!
The hype is real. "Cannon" Ma Jia Wen submits Ahmed Mujtaba with a scintillating RNC in the second!TV: Check local listings for global broadcast
Posted by ONE Championship on Friday, March 9, 2018
Ia mungkin mendapatkan julukannya dengan striking kuat, namun “Cannon” Ma Jia Wen menampilkan kemampuan grappling luar biasa untuk mengalahkan Ahmed “Wolverine” Mujtaba di ajang ONE: VISIONS OF VICTORY pada bulan Maret 2018.
Setelah mementahkan percobaan takedown dari atlet Pakistan ini pada awal ronde kedua, Jia Wen menaklukkan posisi guard lawannya itu. Saat “Wolverine” nampak menemukan cara untuk keluar dari pagar, pria berusia 23 tahun itu segera mengendalikan dan masuk ke punggung lawannya.
Bintang asal Tiongkok ini bahkan tidak menunggu sampai ia meraih rahang lawan dengan tangannya untuk meningkatkan tekanan. Namun, ia membungkus lawannya di atas rahang Ahmed dan menekan dengan seluruh kekuatannya untuk memaksa sebuah tap-out.
Jumat ini, Jia Wen kembali beraksi untuk pertama kalinya sejak tahun 2018. Ia akan bertemu dengan lulusan dari ONE Warrior Series, Shinechagtga Zoltsetseg, dalam sebuah laga featherweight.
Submission Andalan Ayaka Miura Atas Laura Balin
In her ONE debut, Japanese phenom Ayaka Miura pulls out an incredible submission to finish Laura Balin at 1:13 of Round 1!Watch the full event on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp | TV: Check local listings for global broadcast
Posted by ONE Championship on Friday, February 22, 2019
Ayaka Miura menampilkan kemampuan judo elitnya dalam laga debut profesionalnya melawan Laura “La Gladiadora” Balin di ajang ONE: CALL TO GREATNESS bulan Februari lalu.
Atlet berusia 29 tahun asal Jepang ini menjatuhkan mantan Juara Dunia ONE Women’s Strawweight ini ke atas kanvas dengan sebuah lemparan dari pangkal paha dalam detik-detik pembuka kontes mereka, dan ia pun segera mengincar teknik submission favoritnya.
Ayaka masuk ke posisi kendali samping, atau side control, dengan kuncian scarfhold yang menempatkan lengan Laura diantara kakinya. Dari posisi tersebut, warga Tokyo ini menekan panggulnya maju untuk mengungkit kuncian puncak Americana demi sebuah kemenangan sempurna pada ronde pertama.
Di ibukota Thailand ini, pemegang sabuk hitam Dan 3 judo ini akan menghadapi pendatang baru di ONE, Maira Mazar.
Baca Juga: 5 KO Terbaik Striker Kelas Dunia Di ONE: A NEW TOMORROW
Bersiaplah untuk gelaran perdana ONE Championship di tahun 2020, ONE: A NEW TOMORROW!