5 KO Terbaik Dari Bintang Yang Berlaga Di ONE: KING OF THE JUNGLE

Shannon Wiratchai IMG_2172

Kartu pertandingan di ajang ONE: KING OF THE JUNGLE menampilkan beberapa atlet pencetak KO dari disiplin bela diri campuran, kickboxing dan Muay Thai.

Baik dalam dua laga utama Kejuaraan Dunia yang menjadi puncak gelaran ini, atau laga yang berlangsung di kartu awal, para penggemar dapat mengharapkan berbagai penyelesaian KO lain berdasarkan penampilan para atlet ini di dalam Circle.

Jelang gelaran pada hari Jumat, 28 Februari ini, mari kita lihat beberapa laga bela diri terbaik dari para pejuang yang akan berlaga di Singapore Indoor Stadium.

#1 Tendangan Dahsyat Ke Arah Kepala Milik Janet Todd

Janet “JT” Todd mengincar kesempatan menjadi penantang teratas dalam Kejuaraan Dunia ONE Atomweight Kickboxing dengan sebuah kemenangan KO dari tendangan ke arah kepala yang menjatuhkan lawannya, Ekaterina “Barbie” Vandaryeva.

Pada ronde kedua ajang ONE: CENTURY PART I, “JT” menemukan jarak dan penempatan waktu luar biasa untuk menyambungkan serangan yang menyulitkan lawannya, dan saat Vandaryeva melontarkan tendangan rendah dari kaki kanannya untuk mengurangi tekanan, ia membuka pertahanannya.

Tangan atlet asal Belarusia ini turun, dan tendangan tinggi Todd mendarat dengan tepat di rahangnya. Suara tendangan yang mengenai sasaran tersebut bergema di dalam arena, dan setelah ia tertegun sejenak, “Barbie” menghantam kanvas dan tidak dapat menjawab hitungan wasit.

Todd akan mencoba menampilkan penyelesaian yang sama saat ia menghadapi Stamp Fairtex dan menantang gelar Juara Dunia ONE Atomweight Kickboxing pada tanggal 28 Februari nanti.

#2 Serangan Balik Presisi Dari Sam-A Gaiyanghadao

Sam-A Gaiyanghadao mencetak sebuah laga eksplosif dalam rangkaian ONE Super Series divisi strawweight saat ia menghentikan Daren Rolland dengan sebuah serangan balik yang cantik di ajang ONE: CENTURY PART I.

Bintang asal Evolve ini menghukum Rolland dengan tendangan kiri pada ronde kedua, dan setelah sebuah serangan mendarat dengan kuat di pahanya, atlet asal Perancis itu mencoba merespon dengan kombinasi serangan hook kiri-straight kanan.

Namun, legenda Muay Thai itu mampu membaca serangan itu dengan baik, menyelipkan serangannya seperti dalam film  The Matrix, dan menjawab dengan serangan balik yang tepat waktu untuk mengakhiri kontes ini. Sebuah hook kiri pendek mampu membuka pertahanan Rolland dan mengirimnya terjatuh ke atas kanvas.

Sam-A akan kembali dalam perebutan gelar Kejuaraan Dunia ONE Strawweight Muay Thai perdana melawan Rocky Ogden dalam laga pendukung utama pada tanggal 28 Februari.

#3 Amir Khan Tampilkan Kekuatannya

Amir Khan meraih empat kemenangan beruntun sebelum ajang ONE: SHANGHAI pada bulan September 2017, dan keyakinan dirinya sangat tinggi saat ia mencetak penyelesaian kelimanya dengan sebuah KO pada ronde pertama atas Jaroslav Jartim.

Dengan hanya kurang dari satu menit tersisa pada ronde pertama, atlet asal Singapura ini melontarkan sebuah tendangan tinggi dari kaki kiri yang mengenai rahang Jartim dan menggoyahkannya. Saat atlet asal Republik Ceko itu mencoba menjawab dengan sebuah hook kanan liar, Khan melontarkan sebuah pukulan kanan yang menjatuhkan lawannya.

Khan segera melanjutkan dengan ground and pound, namun ia hanya dapat menyerang dengan dua serangan lanjutan sebelum wasit menghentikan laga.

Atlet berusia 25 tahun ini akan mencoba menampilkan kekuatannya kembali dan menapaki peringkat divisi lightweight saat ia berlaga di tanah kelahirannya menghadapi Kimihiro Eto.

#4 Satu Pukulan Menentukan Dari Shannon Wiratchai

Shannon “OneShin” Wiratchai merancang sebuah KO dengan satu pukulan terbaik dalam sejarah ONE di depan penonton tuan rumahnya saat ia menaklukkan Rahul “The Kerala Krusher” Raju di ONE: IRON WILL.

Raju saat itu langsung maju menekan atlet Thailand tersebut, dan Wiratchai memberikan serangan balik keras dengan sebuah hook kanan yang tajam. Tidak tergoyahkan, Raju terus maju, namun langkahnya itu menjadi sebuah kesalahan besar.

Sebuah hook kanan lanjutan melayang dari perwakilan Bangkok Fight Lab dan Tiger Muay Thai itu, yang menempatkan Raju terbaring di atas kanvas hanya dalam 21 detik.

#5 Hook Kiri Honorio Banario

Honorio “The Rock” Banario menunjukkan bahwa ia dapat membawa kekuatannya ke jajaran teratas divisi lightweight dengan sebuah penyelesaian mengejutkan melawan Jaroslav Jartim di ajang ONE: KINGS OF DESTINY.

Pukulan KO itu terancang apik dari mantan Juara Dunia ONE Featherweight itu saat ia melontarkan pukulan dari tangan kanannya ke tubuh Jartim, yang memaksa lawannya itu menurunkan pertahanannya. “The Rock” melanjutkan dengan sebuah hook kiri dahsyat yang mendarat di rahang lawan untuk sebuah KO cepat.

Tidak dibutuhkan serangan lanjutan, karena laga ini berakhir pada menit 1:31 pada ronde kedua.

Banario akan menampilkan kekuatan striking miliknya saat ia kembali ke divisi featherweight melawan Wiratchai di ajang ONE: KING OF THE JUNGLE.

Baca Juga: Dua Perebutan Gelar Juara Dunia Dipastikan Untuk ONE: KING OF THE JUNGLE

Selengkapnya di Fitur

Amy Pirnie Shir Cohen ONE Fight Night 25 51
John Lineker Asa Ten Pow ONE 168 32
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 37
Superbon Marat Grigorian ONE Friday Fights 52
Tawanchai PK Saenchai Jo Nattawut ONE 167 93 1
Superlek Kiatmoo9 Takeru Segawa ONE 165 15 scaled
Jaising Sitnayokpunsak Thant Zin ONE Friday Fights 52 3 scaled
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE 168 20
Jonathan Haggerty Felipe Lobo ONE Fight Night 19 122 scaled
Liam Harrison Muangthai ONE156 1920X1280 31
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE Friday Fights 72 6
Johan Estupinan Zafer Sayik ONE 167 9