‘Harus Mendorong Batas Kekuatan Mental Saya’ – Liam Harrison Tentang Perjalanan Pemulihan Dari Cedera Lutut Parah

Nong O Gaiyanghadao Liam Harrison ONE on Prime Video 1 1920X1280 14

Setelah mengalami keterpurukan terparah dalam kariernya dua tahun lalu, Liam “Hitman” Harrison akhirnya siap untuk kembali berlaga pada Sabtu, 8 Juni.

Bintang Inggris legendaris ini harus menepi sejak menderita cedera lutut mengerikan saat melawan Nong-O Hama pada Agustus 2022. Kini, hanya tinggal hitungan hari jelang laga Muay Thai divisi bantamweight melawan Katsuki Kitano di ONE 167: Stamp vs. Zamboanga di Bangkok, Thailand.

Harrison merobek ACL, MCL, dan meniskusnya dalam kekalahan perebutan gelar Juara Dunia ONE Bantamweight Muay dari Nong-O, sang panguasa takhta kala itu. Hasil menyesakkan itu terjadi hanya empat bulan setelah kemanangan luar biasa atas Muangthai PK Saenchai yang dianugerahi sebagai Fight of the Year – sebuah situasi kontras dalam karienya.

“Hitman” bercerita tentang situasi roller-coaster tersebut kepada onefc.com

“Olahraga ini adalah puncak tertinggi dan terendah. Saya selalu mengatakan hal ini. Dalam pertarungan sebelum [Nong-O], saya melawan Muangthai. Saya menjatuhkannya pada ronde pertama dan dinobatkan sebagai Fight of the Year. Lima knockdown dalam rentang 90 detik. Saya mendapat bonus $100.000 (Rp1,6 miliar) dalam laga itu.

“Lalu dalam pertarungan selanjutnya, saya harus dibopong keluar dan dibawa ambulans. Apa yang bisa kamu lakukan? Kamu harus menerima dan kembali lebih kuat. Dan inilah yang sedang saya lakukan.” 

Meskipun dikenal sebagai petarung yang pantang menyerah, Harrison mengaku sulit harus menepi dan tak bisa berkompetisi dalam olahraga yang ia cintai karena harus menjalani operasi pada Januari 2023.

Walau sekarang sudah lebih percaya diri, “Hitman” sempat merasa terpuruk dan ragu apakah ia bisa bertarung kembali.

Pria 38 tahun ini bercerita: 

“Sangat sulit untuk bangkit secara mental dalam situasi itu, terutama bagi atlet yang telah berumur. Saya harus mendorong batas kekuatan mental saya. Untungnya, saya memiliki tim rehabilitasi yang bagus di belakang saya dan dukungan luar biasa dari teman dan keluarga.” 

Liam Harrison Kembali ‘Lebih Kuat Dari Sebelumnya’

Sesaat setelah menderita cedera dalam ajang ONE on Prime Video 1, Liam Harrison mencoba kembali berlatih. Namun, upayanya malah memperburuk proses penyembuhannya.

Menyusul operasi untuk menyembuhkan kerusakan pada lutunya, sang Juara Dunia Muay Thai tiga kali ini menyadari ia tidak bisa memaksa tubuhnya untuk sebugar sebelumnya sehingga harus taat pada saran dokter dan tetap disiplin mengikuti jadwal rehabilitasi.

Setelah sempat berpikir untuk pensiun, Harrison kembali memutar waktu dan terus bersabar mengikuti proses penyembuhan.

“Saat cedera dan menepi karena cedera, yang saya lakukan adalah bergerak eksplosif dan hal-hal lain seperti itu. Jadi, saya mengubah rutinitas latihan, banyak sekali yang berubah, dan saya merasa saya telah kembali lebih kuat dari sebelumnya.” 

Setelah sembuh dari cedera, Harrison siap kembali mengayuh menuju sabuk emas. Dan pertama-tama, ia harus melewati tantangan dalam diri Katsuki Kitano.

“Hitman” terus berlatih keras setiap hari dari Bad Company di Leeds bersama beberapa atlet terbaik Inggris. Dengan semangat yang terus tumbuh, ia merasa terlahir kembali setelah berjuang melawan cedera selama dua tahun.

Dengan pola pikir bahwa petarung yang bahagia adalah petarung yang berbahaya, Harrison berkata:

“Sekarang saya kembali berlatih seperti sedia kala. [Saya] terlibat dalam latihan keras. Setelah lama menepi karena cedera, latihan adalah hal yang saya rindukan. Jadi sekarang semua sudah terencana dengan baik. Saya berlatih dengan orang-orang hebat dengan pukulan kuat, dan saya menikmatinya.

“[Ketika cedera], saya menderita setiap saat. Yang penting, sekarang adalah saya sudah tidak merasakan sakit lagi. Jadi, senang bisa kembali.” 

Selengkapnya di Fitur

Amy Pirnie Shir Cohen ONE Fight Night 25 51
John Lineker Asa Ten Pow ONE 168 32
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 37
Superbon Marat Grigorian ONE Friday Fights 52
Tawanchai PK Saenchai Jo Nattawut ONE 167 93 1
Superlek Kiatmoo9 Takeru Segawa ONE 165 15 scaled
Jaising Sitnayokpunsak Thant Zin ONE Friday Fights 52 3 scaled
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE 168 20
Jonathan Haggerty Felipe Lobo ONE Fight Night 19 122 scaled
Liam Harrison Muangthai ONE156 1920X1280 31
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE Friday Fights 72 6
Johan Estupinan Zafer Sayik ONE 167 9