‘Ia Adalah Panutan Bagus’ – Superlek Kiatmoo9 Ikuti Langkah Mentor Legendaris, Saenchai

Superlek Kiatmoo9 Daniel Puertas ONE Fight Night 6 71920X1280 97

Juara Dunia ONE Flyweight Kickboxing Superlek Kiatmoo9 memang menentukan jalurnya demi meraih kejayaan, namun ia melakukan hal itu dengan bantuan striker ikonik lainnya.

Saat “The Kicking Machine” bersiap mempertahankan gelarnya melawan Rodtang Jitmuangnon pada laga utama gelaran ONE Fight Night 8 di Prime Video, ia akan mengandalkan bimbingan dari legenda Muay Thai Saenchai – pria yang dianggap sebagai salah satu petarung terbaik sepanjang masa.

Saat Superlek memasuki Circle di Singapore Indoor Stadium pada Sabtu pagi, 25 Maret, ia akan membutuhkan tiap dukungan yang didapatkannya jika ia ingin mengatasi tantangan dari sosok luar biasa, sang Juara Dunia ONE Flyweight Muay Thai, Rodtang.

Namun, dengan lebih dari 300 kemenangan dalam kariernya dan berbagai pencapaian yang nampak tak ada hentinya, Saenchai menjadi sosok sempurna untuk memperlengkapi pemegang gelar berusia 27 tahun itu jelang laga terbesar dalam hidupnya, melawan “The Iron Man.”

Mengingat bagaimana hubungannya dengan superstar Muay Thai ini dimulai, Superlek berkata:

“Saat itu, Saenchai berlatih di sasana Yokkao. Dan, teman-teman saya, Singdam dan Fasai, biasanya juga pergi berlatih di sana. Maka, kapan pun saya memiliki laga, saya akan datang ke sasana ini untuk mendapatkan bantuan dalam persiapan.”

“Saya bertemu Saenchai di sana. Setelah itu, kami menghabiskan lebih banyak waktu bersama sampai kami menjadi sangat dekat seperti saudara.”

Seperti banyak penggemar Muay Thai lainnya, Superlek teringat akan kekagumannya pada pendekatan Saenchai yang tak kenal takut dan sangat menghibur dalam pertarungan sebelum mereka menjadi sahabat.

Seringkali menghadapi petarung yang jauh lebih besar dari dirinya, pria berusia 42 tahun itu meraih reputasi sebagai seseorang yang dapat memainkan lawannya, terlepas dari perbedaan ukuran tubuh mereka.

“The Kicking Machine” berkata:

“Ia adalah seorang legenda. Saya tahu dirinya dan melihatnya bertarung sejak saya pindah ke Bangkok saat masih muda. Ia dapat mengalahkan banyak petarung besar di divisi yang lebih berat. Ia mampu melawan atlet yang beberapa pound lebih berat dari dirinya, dan itu membuat saya sangat terkesan.”

Saat ini, petarung unggulan Kiatmoo9 Gym ini mempelajari segala sesuatunya langsung dari contoh yang diberikan sang mentor.

Sementara para penggemar di seluruh dunia mungkin cukup familiar dengan kepribadian Saenchai yang menyenangkan dan gemar bercanda itu, mereka tak dapat melihat seberapa besar disiplin yang diterapkan sang legenda setiap harinya.

Dianggap sebagai salah satu striker pound-for-pound terbaik dunia, Superlek telah dan akan terus mengikuti contoh yang diberikan oleh pahlawan Thailand itu.

Ia berkata:

“Ia selalu menunjukkan pada petarung muda apa rasanya menjadi sosok bertanggung jawab, baik dalam latihan dan dalam hidup. Ia biasanya bertindak sebagai panutan, daripada hanya berbicara.”

“Ia adalah atlet yang sangat disiplin. Ia selalu mengingatkan kami untuk tidak tidur terlalu malam. Pada pukul sepuluh malam, ia mengingatkan semua orang untuk tidur. Ia menjalani kehidupan sederhana. Ia adalah panutan bagus bagi kami semua.”

Superlek Kiatmoo9 Ingin Sebarkan Muay Thai Ke Seluruh Dunia

Lebih dari sekadar menerapkan disiplin ketat di ruang latihan, Superlek Kiatmoo9 berharap dapat mengikuti jejak Saenchai dengan menjadi superstar internasional seperti mentornya itu.

“The Kicking Machine” baru-baru ini mengunjungi Amerika Serikat bersama Saenchai, untuk mengajar Muay Thai pada murid-murid di berbagai bagian negara itu, dimana pengalaman ini menunjukkan dirinya dapat menjadi pengajar yang lebih terlibat lagi dengan siapa pun muridnya.

Superlek menjelaskan:

“Kami menjalani tur seminar di A.S. selama 30 hari. Saenchai adalah guru yang bagus. Saya belajar banyak dari dirinya. Ia menunjukkan para murid segala sesuatu yang ia lakukan dalam pertarungannya. Dan saya belajar cara mengajar orang lain dari dirinya juga.”

“Saya mendapatkan banyak pengalaman dari itu.”

Selain mempertahankan gelar Juara Dunia ONE Flyweight Kickboxing miliknya, Superlek memiliki berbagai aspirasi lain.

Terinspirasi oleh Saenchai dan ketenaran globalnya, penguasa flyweight kickboxing ini membayangkan masa depan dimana ia terbang ke berbagai belahan dunia untuk mengajar Muay Thai pada para penggemar beratnya.

Superlek berkata:

“Saya ingin pergi berkeliling dunia seperti dia. Saya ingin menyebarkan Muay Thai ke seluruh dunia. Kami mendapatkan sambutan hangat dari para penggemar Amerika. Saya sangat senang saat mendengar tepuk tangan mereka.”

Selengkapnya di Fitur

Amy Pirnie Shir Cohen ONE Fight Night 25 51
John Lineker Asa Ten Pow ONE 168 32
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 37
Superbon Marat Grigorian ONE Friday Fights 52
Tawanchai PK Saenchai Jo Nattawut ONE 167 93 1
Superlek Kiatmoo9 Takeru Segawa ONE 165 15 scaled
Jaising Sitnayokpunsak Thant Zin ONE Friday Fights 52 3 scaled
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE 168 20
Jonathan Haggerty Felipe Lobo ONE Fight Night 19 122 scaled
Liam Harrison Muangthai ONE156 1920X1280 31
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE Friday Fights 72 6
Johan Estupinan Zafer Sayik ONE 167 9