Pasangan Sempurna Bagi Christian Lee Dalam Dunia Bela Diri

Christian Lee IMG_1695

Keberhasilan Christian “The Warrior” Lee ketika tampil dalam partai utama di ajang ONE: ENTER THE DRAGON tidak datang berkat usahanya sendiri.

Pahlawan Singapura ini percaya bahwa lingkaran terdekatnya memainkan peranan besar dalam kesuksesan karirnya, hingga ia mampu menantang Juara Dunia ONE Lightweight Shinya “Tobikan Judan” Aoki.

Ia menilai bahwa kesuksesan ini datang dari kedua orang tuanya, serta tentunya sang kakak kandung – Juara Dunia ONE Women’s Atomweight “Unstoppable” Angela Lee – yang melatih dirinya sejak ia masih kanak-kanak.

Atlet kelahiran 20 tahun silam ini sangat beruntung memiliki beberapa figur yang luar biasa disekitarnya, dimana mereka tidak pernah berhenti mendukungnya.

Namun, ada satu peran lain yang tidak kalah pentingnya dalam hidup “The Warrior,” baik dalam karir bela diri campuran yang ia jalani atau berbagai hal lainnya.

Peranan ini dipegang oleh seseorang bernama Katie, yang adalah tunangan Christian, dimana mereka bertemu untuk pertama kalinya di sekolah menengah atas, enam tahun yang lalu.

Pasangan ini memiliki banyak kesamaan, dimana hal ini bahkan sudah terlihat sebelum keduanya memutuskan untuk berkencan. Hal ini nyatanya dapat membawa kedua individu ini ke dalam sebuah hubungan yang romantis.

“Kita berdua merupakan anggota tim gulat sekolah,” ungkap Christian.

“Katie berlatih gulat di sekolah, kemudian ia mulai berlatih di sasana saya. Jadi, dia sudah terus berlatih sejak pertemuan pertama saya. Ia telah melihat saya bertanding dalam acara lokal, pertandingan kickboxing, turnamen grappling, serta pertandingan bela diri campuran amatir.”

“Dia sudah melihat semuanya, sebelum saya menjadi seorang profesional hingga saat ini.”

Sangatlah penting untuk mempunyai pasangan yang suportif dalam karir bela diri campuran profesional, mengingat beban berat yang menyertai perjalanan karir tersebut bagi pikiran dan fisik seseorang.

Terkait hal ini, Christian mengungkapkan ia telah menemukan pasangannya yang sempurna. Sebagai atlet dan juga praktisi bela diri, Katie dapat memahami dan menghargai apa yang dilalui pasangannya bahkan semenjak awal karirnya.

“Pasangan yang memiliki semangat yang sama, dan berada pada jalur yang sama, tentunya akan sangat membantu,” tegas Christian.

“Dia membantu saya di sasana setiap harinya, ia membantu mengajar beberapa kelas dan juga berlatih setiap harinya.”

“Kita selalu bersama seharian, dan kami berdua melakukan hal yang kami cintai. Inilah alasan mengapa hubungan kami sangat kuat.”

Karena karirnya menuntut banyak persyaratan, Christian sadar ia harus bersandar pada lingkaran terdekatnya demi mempersiapkan diri sebelum tiap pertandingan, dimana ia harus berurusan dengan kegiatan sehari-hari yang penuh ketelitian dan kerja keras sebagai atlet penuh waktu.

“The Warrior” berkata bahwa tunangannya memberikan nilai lebih bagi dirinya – dimana Katie menjadi dasar yang kuat dalam kegiatannya berlatih dengan memastikan bahwa ia memiliki segala unsur yang terpenting demi meraih kesuksesan.

“Ia selalu memberikan dukungan besar bagi karir dan kehidupan saya sejak pertama kali bertemu. Ia selalu berada disamping saya mengarungi segalanya. Saya tidak akan mampu menjalani ini tanpa kehadirannya,” jelas Christian.

“Ia juga memastikan keadaan rumah beres, membantu memasak untuk saya, bekerja di sasana saya dan kami bertemu setiap hari. Saya sangat bersyukur akan kehadirannya dalam hidup saya.”

“Anda harus mempunyai orang-orang yang menjalani perjalanan yang sama – mereka mendukung visi dan nilai yang anda miliki. Dan saya memiliki hal itu,” tambahnya.

“Saya sangat bersyukur. Saya sadar ini bukanlah sesuatu yang mudah diraih, namun diantara keluarga, tunangan dan semua orang di sasana, saat ini saya sudah memiliki tim sempurna disekeliling saya. Saya merasa hal ini yang dapat membuat saya berkembang sangat cepat menjelang pertandingan saya.”

Lingkungan yang suportif bagi perwakilan Evolve dan United MMA ini membantu dirinya berkembang dari petarung remaja yang menjalani laga perdana di ONE, sampai kepada sebuah ujian terberat di panggung bela diri dunia saat ia berusia 20 tahun.

Ketika Christian melangkah ke dalam ONE Circle di Singapore Indoor Stadium untuk menghadapi Shinya Aoki minggu depan, Katie akan berada disana bersama seluruh anggota tim dan keluarganya untuk membantu “The Warrior” mengeksekusi strategi demi meraih kemenangan dan merebut sabuk Juara Dunia.

“Ia akan mendampingi saya di sudut ring, ia akan menemani saya melalui seluruh rangkaian proses tersebut,” kata Christian.

“Ia akan berada disana saat saya berhasil merebut sabuk Juara Dunia.”

Selengkapnya di Fitur

Carlo Bumina ang Mauro Mastromarini ONE Fight Night 30 40 scaled
Masaaki Noiri Tawanchai PK Saenchai ONE 172 90 scaled
John Lineker Alexey Balyko ONE Fight Night 25 42 scaled
Allycia Hellen Rodrigues Cristina Morales ONE Fight Night 20 20
Lito Adiwang Adrian Mattheis ONE Friday Fights 34 29
Amy Pirnie Shir Cohen ONE Fight Night 25 51
John Lineker Asa Ten Pow ONE 168 32
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 37
Superbon Marat Grigorian ONE Friday Fights 52
Tawanchai PK Saenchai Jo Nattawut ONE 167 93 1
Superlek Kiatmoo9 Takeru Segawa ONE 165 15 scaled
Jaising Sitnayokpunsak Thant Zin ONE Friday Fights 52 3 scaled