Rangkaian Foto Terbaik Dari ONE 172: Takeru Vs. Rodtang

Masaaki Noiri Tawanchai PK Saenchai ONE 172 90 scaled

Pada Minggu, 23 Maret, ONE Championship kembali ke Jepang untuk menggelar salah satu ajang petarungan terbesar dalam sejarah.

ONE 172: Takeru vs. Rodtang berlangsung di Saitama Super Arena dan menampilkan deretan laga fenomenal.

Pada laga utama, atlet unggulan Thailand Rodtang “The Iron Man” Jitmuangnon berhadapan dengan megabintang Jepang Takeru “The Natural Born Crusher” Segawa dalam super-fight flyweight kickboxing yang dinantikan para penggemar di seluruh dunia.

Rodtang membutuhkan kurang dari dua menit untuk mendaratkan hook kiri tajam yang membuat Takeru tersungkur dan membungkam penonton.

Sebelum partai puncak, jagoan tuan rumah Masaaki Noiri meraih kemenangan terbesar dalam keriernya berkat finis pada ronde ketiga atas Tawanchai PK Saenchai untuk meraih Gelar Juara Dunia ONE Interim Featherweight Kickboxing.

Dalam laga perebutan Gelar Juara Dunia lain, Jonathan Di Bella mengalahkan veteran legendaris Sam-A Gaiyanghadao untuk menyabet takhta interim strawweight kickboxing, sementara “The Queen” Phetjeeja Lukjaoporongtom memperpanjang kekuasaannya dengan mempertahankan Gelar Juara Dunia ONE Women’s Atomweight Kickboxing kontra Kana “Krusher Queen” Morimoto.

Selain itu, megabintang Jepang Yuya “Little Piranha” Wakamatsu membuat riuh Saitama Super Arena dengan berkat TKO ronde pertama sensasional atas Adriano “Mikinho” Moraes untuk meraih Gelar Juara Dunia ONE Flyweight MMA.

Simak semua aksi yang terjadi di ONE 172 lewat lensa fotografer ONE Championship.

Selengkapnya di Fitur

Masaaki Noiri Tawanchai PK Saenchai ONE 172 90 scaled
John Lineker Alexey Balyko ONE Fight Night 25 42 scaled
Allycia Hellen Rodrigues Cristina Morales ONE Fight Night 20 20
Lito Adiwang Adrian Mattheis ONE Friday Fights 34 29
Amy Pirnie Shir Cohen ONE Fight Night 25 51
John Lineker Asa Ten Pow ONE 168 32
Regian Eersel Alexis Nicolas ONE Fight Night 21 37
Superbon Marat Grigorian ONE Friday Fights 52
Tawanchai PK Saenchai Jo Nattawut ONE 167 93 1
Superlek Kiatmoo9 Takeru Segawa ONE 165 15 scaled
Jaising Sitnayokpunsak Thant Zin ONE Friday Fights 52 3 scaled
Jonathan Haggerty Superlek Kiatmoo9 ONE 168 20