Beberapa Perlengkapan Latihan Muay Thai Yang Wajib Anda Miliki
Saat anda harus membeli peralatan untuk berlatih Muay Thai, batasan anda hanyalah seberapa besar anggaran anda – dan ukuran tas latihan anda.
Banyak dari para praktisi baru dalam olahraga ini dapat bertahan dengan peralatan minimal, namun saat anda telah menapakkan jejak anda, anda akan mengetahui bahwa mengkoleksi peralatan Muay Thai itu sama menyenangkannya seperti berlatih “seni delapan tungkai” ini.
Berikut adalah sembilan peralatan esensial yang wajib anda miliki sebelum memulai latihan Muay Thai.
Sarung Tinju
Sarung tinju sangatlah penting, karena ini akan melindungi tangan dan rekan sparring anda.
Sasana anda mungkin memiliki berbagai sarung tinju yang dapat digunakan, namun sangatlah penting untuk membeli karena dua hal ini: faktor higienies dan kebiasaan.
Lebih baik untuk membelinya secara langsung supaya anda dapat mencobanya sendiri. Penting untuk memastikan bahwa sarung tinju ini cocok, serta memiliki bantalan dan pendukung pergelangan yang baik.
“Terdapat berbagai ukuran yang dapat anda pilih, dan sangatlah penting untuk mendapatkan sepasang sarung tinju yang anda rasa tepat dan nyaman,” kata Juara Dunia ONE Atomweight Muay Thai Stamp Fairtex. “Bagi para atlet, carilah sepasang [sarung tangan] yang mengikuti peraturan dari promotor.”
Celana Pendek Muay Thai
Hal terakhir yang ingin anda lakukan adalah masuk ke dalam kelas Muay Thai mengenakan celana basket, maka carilah sepasang celana khusus Muay Thai.
Celana Muay Thai ini memiliki cukup ruang di daerah paha dan selangkangan, supaya anda dapat melancarkan tendangan dengan mudah.
Ketika mencoba sepasang celana, cobalah menendang untuk melihat apakah ukurannya cocok dan anda memiliki ruang yang dibutuhkan untuk menendang.
Pelindung Mulut Atau Mouthguard
Mouthguard membantu anda melindungi gigi anda. Terdapat berbagai jenis pelindung mulut ini, dimana bagi seorang amatir, yang terbaik adalah jenis yang dapat dipanaskan sebelum digigit.
Tetapi, isu yang paling banyak ditemukan terkait jenis mouthguard ini adalah bahwa itu tidak selalu memiliki ukuran yang tepat, dimana atlet profesional seringkali menggunakan mouthguard khusus yang disesuaikan dengan struktur mulut dan gigi mereka.
Walau anda tidak akan membutuhkan mouthguard khusus untuk latihan sehari-hari, anda mungkin ingin berinvestasi untuk menambah perlindungan bagi diri anda.
Pelindung Pergelangan Kaki Atau ‘Ankle Wrap’
Ankle wrap, atau pelindung pergelangan kaki, akan membantu menyokong pergelangan kaki anda. Ini bukanlah hal pertama yang harus anda tambahkan ke dalam tas latihan anda, tetapi jika anda ingin memiliki penyokong khusus bagi pergelangan kaki anda, ambillah sepasang.
Satu atlet yang tidak pernah melupakan ankle wrap ini adalah Juara Dunia Muay Thai beberapa kali, “The Boxing Computer” Yodsanklai IWE Fairtex. Ikon dunia ini seringkali mengenakan ankle wrap berwarna merah muda di kaki kirinya, untuk menunjukkan kaki terkuatnya.
Sebagai tambahan , jika anda ingin menambahkan sedikit gaya pada penampilan anda, anda juga dapat memadukan warna ankle wrap yang anda miliki.
- 5 Cara Seni Bela Diri Menangkal Kebiasaan Buruk Di Kantor
- Bagaimana Cara Mendapatkan Yang Terbaik Dari Latihan Muay Thai Di Thailand
- Apa Yang Membedakan Dutch Kickboxing Dari Disiplin Striking Lain
Pelindung Tangan Atau ‘Hand Wrap’
Tangan anda terdiri dari 27 tulang kecil, dan sepasang hand wrap, atau pelindung tangan, akan melindunginya – begitu pula dengan jaringan halus yang mengelilinginya – dari cedera.
Hand wrap juga memberi penyokong bagi tangan anda, untuk memastikan jari dan pergelangan anda tidak bergerak saat memukul.
Saat membeli sepasang hand wrap, berinvestasilah pada pelindung yang berkualitas, karena mereka akan bertahan lebih lama dan memberi perlindungan lebih.
Selain membeli sepasang hand wrap yang berkualitas, anda juga wajib mengetahui bagaimana cara membalut tangan anda dengan benar.
Pelindung Tulang Kering Atau ‘Shin Guards’
Shin guard akan menambahkan lapisan pelindung tebal di atas telapak kaki, tulang kering dan sisi dalam kaki anda. Ukurannya bervariasi, maka akan lebih baik untuk mencoba sebelum membeli.
Anda mungkin tidak akan membutuhkan pelindung ini pada kelas pertama anda, namun anda akhirnya akan membutuhkannya dalam sesi sparring dan latihan teknik.
Daripada menunggu, simpan sepasang pelindung ini di dalam tas latihan anda, supaya anda dapat siap saat diundang ke dalam sebuah sesi sparring Muay Thai.
Pakaian Yang Nyaman
Sementara kebanyakan atlet pria lebih suka berlatih dengan hanya menggunakan celana pendek, para wanita wajib mencari atasan yang tidak menyerap keringat terlalu banyak.
Sebagai contoh, Stamp selalu memeriksa perlengkapan latihannya sebelum memulai sebuah kelas.
“Bagi para wanita, [baju] atasan anda harus tanpa lengan, nyaman dan tepat ukuran. Jika anda tidak terlalu yakin, cari [atasan] yang diproduksi khusus untuk latihan Muay Thai,” kata sang bintang Thailand ini.
“Dan juga, carilah bra sport yang bagus, yang akan memberi tiga keuntungan – menopang dada anda, nyaman dan memiliki aliran udara yang baik.”
Namman Muay
https://www.instagram.com/p/BRJD3ndAVYy/
Percaya atau tidak, peralatan rahasia bagi sebagian besar atlet Muay Thai ada dalam bentuk Namman Muay, atau minyak balur bagi para petinju.
Kebanyakan nak muay, atau praktisi Muay Thai, menggunakan minyak ini untuk menghangatkan otot-otot mereka sebelum berlatih. Itu juga baik untuk sebuah sesi pijat setelah berlatih.
Handuk
Tidak ada yang ingin terkena keringat saat melakukan padding atau sparring.
Jika anda adalah seseorang yang banyak berkeringat, maka persiapkanlah handuk di dekat anda untuk mengeringkan diri selama masa rehat – dimana rekan berlatih anda akan menghargainya.
Kebanyakan mereka yang berlatih di sasana secara rutin, serta murid-murid dalam disiplin bela diri apa pun, selalu membawanya. Anda harus melakukan yang sama.
Baca juga: Kapankah Saat Terbaik Untuk Berlatih Di Thailand?