Panduan Membangun Sasana Bela Diri Di Rumah Anda
Pandemi COVID-19 mungkin telah membuat sasana bela diri favorit anda tutup, tetapi ini tidak berarti anda harus berhenti berlatih secara rutin.
Berbagai atlet bintang ONE Championship asal Indonesia telah membawa rutinitas mereka ke dalam rumah saat ini, dimana anda pun dapat melakukan hal yang sama.
Berikut adalah beberapa hal tentang apa saja yang anda butuhkan untuk membangun sebuah sasana bela diri kecil di rumah anda.
Tempat Khusus Untuk Berlatih Di Rumah
Jika anda berencana membangun sebuah sasana rumahan untuk berlatih, anda dapat menggunakan garasi, taman, atau ruang bawah tanah anda.
Garasi akan menjadi tempat yang sempurna.
Ruangan itu memberi anda keleluasaan dan terpisah dengan ruang dimana anda tinggal, dimana anda tidak harus khawatir bahwa latihan anda akan mengganggu mereka yang tinggal bersama dengan anda saat anda berteriak seperti Juara Dunia ONE Bantamweight Muay Thai Nong-O Gaiyanghadao.
Tetapi, jika anda tidak memiliki garasi, anda dapat menggunakan taman atau teras anda. Sebuah teras biasanya kosong, dimana ini akan membuat anda terpisah dari elemen di atas. Sebagai tambahan, itu juga tidak berada di dalam tempat tinggal anda.
Jika kedua pilihan itu tidak sesuai bagi anda, maka rubahlah ruang bawah tanah anda menjadi sebuah sasana. Ruang bawah tanah akan sempurna karena kekuatan dan privasi yang anda dapatkan.
- Cara Berlatih Bela Diri Saat Bepergian Untuk Bisnis Atau Liburan
- 5 Cara Seni Bela Diri Dapat Memperbaiki Kehidupan Kantor Anda
- 10 Atlet Bintang Dan Cara Berlatih Di Rumah Yang Efektif
Peralatan Tepat Untuk Disiplin Yang Anda Latih
Dalam sebuah dunia yang ideal, sasana di rumah anda akan nampak seperti sasana Evolve MMA. Namun, karena anda mungkin tidak memiliki seluruh peralatan itu, berikut adalah beberapa hal dasar yang wajib anda miliki.
Apa pun disiplin yang anda latih, anda akan membutuhkan kanvas – dengan kualitas yang baik. Namun, karena anda tidak mungkin melapisi seluruh lantai anda dengan itu, anda hanya membutuhkan beberapa untuk membangun sasana anda.
Anda juga mungkin ingin membeli ‘jump rope’. Anda mungkin tidak akan memiliki kesempatan untuk berlari, maka hal terbaik untuk mengembangkan kardio anda adalah dengan menggunakan jump rope untuk berlatih skipping.
Berikutnya adalah samsak besar, atau ‘heavy bag’. Untuk sebagian besar disiplin striking seperti Muay Thai dan kickboxing, anda hanya akan membutuhkan sesuatu untuk dipukul. Cari samsak yang sesuai dengan ruangan yang anda gunakan untuk berlatih.
Sebagai contoh, jika anda berencana berlatih di garasi atau ruang bawah tanah anda, serta memiliki rangka rumah yang terlihat, anda dapat membeli samsak gantung. Jika anda akan berlatih di taman, pilihan terbaik adalah untuk mencari sebuah samsak yang dapat didirikan.
Tetapi, bagaimana jika anda ingin berlatih grappling? Dalam hal ini, anda dapat membeli sebuah boneka grappling. Ini akan memberi anda kesempatan untuk melatih teknik submission dan kemampuan ground and pound anda.
Sedikit Improvisasi, Jika Diperlukan
Anda mungkin tidak memiliki seluruh perlengkapan yang dibutuhkan untuk membangun sebuah sasana bela diri di rumah, namun selalu ada yang dapat digunakan di rumah anda saat ini.
Contohnya, gunakan selotip atau lakban untuk menandai lantai dan melatih footwork anda. Jika anda tidak memiliki kanvas atau matras, gunakan karpet atau alas yoga yang tidak terpakai.
Jika anda ingin melatih teknik Muay Thai atau disiplin striking lainnya, anda membutuhkan sesuatu untuk membantu latihan ‘shadowboxing’. Inilah dimana sebuah kaca tambahan akan sangat berguna.
Lihat di sekitar rumah anda dan cari apa yang anda dapat gunakan untuk membangun sasana kecil milik anda sendiri, namun jangan lupa untuk selalu berhati-hati dalam berlatih.
Baca juga: Tips Tetap Sehat Dan Aman Selama Pandemi COVID-19