Reaksi Seorang Penggemar Berat Saat Bertemu Pahlawannya, Demetrious Johnson
Canon Spriggs baru saja menjalani akhir minggu yang tak terlupakan.
Sebagai seorang penggemar berat asal Amerika Serikat — yang memenangkan kontes media sosial “ONE Hero Story” dengan berbagi kisah bagaimana Demetrious “Mighty Mouse” Johnson mengubah kehidupannya — diterbangkan ke Tokyo, Jepang, untuk menyaksikan ajang bersejarah ONE Championship yang ke-100, ONE: CENTURY, pada hari Minggu, 13 Oktober.
Spriggs, yang menderita epilepsi dan gangguan skizoafektif, mengagumi pria yang 13 kali menjadi Juara Dunia Flyweight ini karena kesuksesannya dalam tingkatan tertinggi seni bela diri campuran terlepas dari postur tubuhnya yang kecil.
Sebagai tambahan, ia juga mengagumi sikap dan karakter Johnson.
“Ia juga menunjukkan pada saya bahwa anda tak harus berkata kasar tentang lawan anda,” jelas Spriggs. “Anda dapat menjadi pria yang baik dan juga seorang petarung luar biasa. Anda dapat menjadi rendah hati dan menghormati sisi seni dari seni bela diri itu sendiri.”
🐭 ONE FLYWEIGHT WORLD GRAND PRIX CHAMPION 🐭
🐭 ONE FLYWEIGHT WORLD GRAND PRIX CHAMPION 🐭"Mighty Mouse" Johnson claims the inaugural tournament crown with an awesome performance against a game Danny Kingad!📺: Check local listings for global broadcast details📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp🏷: Shop Official Merchandise 👉 http://bit.ly/ONECShop
Posted by ONE Championship on Saturday, October 12, 2019
Setelah Johnson mengalahkan Danny “The King” Kingad melalui keputusan mutlak untuk merebut gelar Kejuaraan ONE Flyweight World Grand Prix, ia mengejutkan Spriggs di belakang panggung arena Ryogoku Kokugikan.
“Saya senang dapat menjadi inspirasi untukmu,” kata legenda hidup berusia 33 tahun itu.
“Saat saya memulai perjalanan dalam dunia bela diri campuan ini, itu hanyalah latihan dan latihan. Itu tidak pernah ditujuan untuk menginspirasi siapapun, itu hanya bagi diri saya yang melakukan sesuatu dengan kehidupan saya dan bersenang-senang. Namun saya sangat senang bahwa itu dapat memberimu inspirasi.”
Spriggs sangat gembira bertemu dengan pahlawannya dan berbicara langsung dengannya.
Sebagai tambahan, Johnson memberi pemenang “ONE Hero Story” ini sebuah kaos ONE Championship yang ditandatanganinya, menempatkan sabuk emas ONE World Grand Prix seberat 12 kilogram itu dipundaknya, serta berfoto dengan dirinya.
“Itu tidak masuk akal. Itu sangat luar biasa. Ini adalah pengalaman yang menakjubkan untuk melihat seorang seniman bela diri luar biasa dan pria yang sangat baik,” kata Spriggs setelah pertemuan mereka.
“Itu benar-benar memberi anda sesuatu untuk dicontoh dan memberi saya tujuan untuk saya capai, untuk berada dalam tingkatan seperti itu.”
Right after his thrilling win at ONE: CENTURY, "Mighty Mouse" Johnson surprised our "ONE Hero Story" social media contest winner, Canon Spriggs, backstage! Check out their epic meet-up, and keep your 👀 peeled for our next fan contest! 📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp🏷: Shop Official Merchandise 👉 http://bit.ly/ONECShop
Posted by ONE Championship on Thursday, October 17, 2019
Simak pertemuan di belakang panggung antara Johnson dan Spriggs, serta videonya yang ditampilkan dalam kontes media sosial “ONE Hero Story.”