ONE Fight Night 20: Todd Vs. Phetjeeja – Hasil Dan Sorotan Terbaik Tiap Laga

DC 0670

ONE Championship merayakan Hari Perempuan Internasional dengan sebuah rangkaian pertandingan khusus wanita.

Organisasi seni bela diri terbesar di dunia ini kembali ke jam tayang utama A.S. dengan ONE Fight Night 20: Todd vs. Phetjeeja, yang disiarkan langsung dari arena ikonik Lumpinee Boxing Stadium di Bangkok, Thailand, pada Jumat, 8 Maret, atau Sabtu pagi, 9 Maret di Asia.

Sebagai laga utama, Juara Dunia ONE Atomweight Kickboxing Janet Todd akan berkompetisi dalam laga terakhir dari karier gemilangnya itu. Striker Amerika ini akan beradu dengan pemegang gelar interim “The Queen” Phetjeeja Lukjaoporongtom dalam laga penyatuan gelar yang akan memutuskan siapa penguasa sejati divisi atomweight kickboxing itu.

Selain itu, dalam aksi langka yang menampilkan seorang ibu melawan ibu lainnya, Juara Dunia ONE Atomweight Muay Thai Allycia Hellen Rodrigues mempertaruhkan sabuk emasnya melawan penantang Spanyol Cristina Morales.

Untuk hasil terbaru dan video sorotan terbaik, simak daftar di bawah ini.

Kartu Pertandingan


Kejuaraan Dunia Atomweight Kickboxing
“The Queen” Phetjeeja Lukjaoporongtom mengalahkan Janet “JT” Todd via keputusan mutlak
Kejuaraan Dunia Atomweight Muay Thai
Allycia Hellen Rodrigues mengalahkan Cristina Morales via keputusan mutlak
Catchweight (130 LBS) Muay Thai
Jackie Buntan mengalahkan Martine “The Italian Queen” Michieletto via keputusan mutlak
Catchweight (120 LBS) MMA
Chihiro Sawada mengalahkan Jihin “Shadow Cat” Radzuan via keputusan mutlak
Strawweight Muay Thai
Ekaterina “Barbie” Vandaryeva mengalahkan Martyna Kierczynska via keputusan mutlak
Catchweight (118.5 LBS) Muay Thai
Yu Yau Pui mengalahkan Lara Fernandez via keputusan mutlak
Atomweight MMA
Noelle “Lil' Monkey” Grandjean mengalahkan Victoria “Vick” Souza via keputusan mutlak
Atomweight Submission Grappling
Mayssa Bastos mengalahkan Kanae Yamada via keputusan mutlak
Atomweight Muay Thai
Shir Cohen mengalahkan Teodora Kirilova via TKO pada menit 2:27 ronde kedua

Selengkapnya di Hasil Laga

2219
77942
75289
DC 7978
2120
73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Muangthai and Kongsuk
Panrit and Superball
AlexisNicolas RegianEersel ONEFightNight25 Faceoffs 1920X1280
Yod IQOrPimolsri AbdullaDayakaev 1920X1280 Faceoffs OFF82