Adriano Moraes Lihat Danny Kingad Bisa Kalahkan Eko Roni Saputra Di ONE Fight Night 7

Adriano Moraes Yuya Wakamatsu ONE X 1920X1280 34

Danny Kingad dan Eko Roni Saputra siap beraksi di sebuah laga flyweight MMA yang sangat menarik pada Sabtu, 25 Februari ini, dan petarung paling dominan dalam sejarah divisi ini pun mengharapkan pertarungan yang sangat menghibur.

Lagipula, Juara Dunia ONE Flyweight delapan kali dan penantang #1 Adriano Moraes melihat bahwa kedua kompetitor ini akan memberi sajian menarik antara dua gaya bertarung yang berbeda di kartu utama ONE Fight Night 7: Lineker vs. Andrade II di Prime Video.

Baik Kingad dan Eko Roni telah bekerja keras untuk meningkatkan permainan menyeluruh dalam bela diri campuran, tetapi “Mikinho” melihat bahwa laga mereka akan tergantung kepada siapa yang dapat mendikte di mana aksi itu akan berlangsung.

“The King” adalah striker elite yang berlatih di Team Lakay, sementara Eko tiba dari latar belakang gulat gemilang di Indonesia.

Dengan pemikiran tersebut, Moraes mengharapkan keduanya untuk mengandalkan kekuatan terbesar mereka di Lumpinee Boxing Stadium, Bangkok, Thailand.

Ia berkata:

“Ini akan menjadi sebuah pertarungan hebat lainnya dalam divisi ini. Divisi ini sangat kuat, dengan para petarung keras. Danny Kingad sudah menjadi seorang penantang dan telah banyak mengembangkan permainan grappling miliknya.”

“Saya yakin ini akan menjadi pertarungan yang sangat sibuk, dengan Danny Kingad yang mencoba menjaga pertarungan ini tetap di atas kaki dan Eko Roni Saputra yang mencoba menyeret Kingad ke bawah karena latar belakangnya ada di gulat.”

Di usia 27 tahun, penantang #3 Kingad sudah mengukuhkan posisinya di divisi ini, dengan catatan rekor 10-3 di ONE dan kekalahan yang terjadi hanya saat melawan para mantan Juara Dunia ONE Flyweight.

Pria Filipina itu kalah via submission saat menantang Moraes demi sabuk emas flyweight pada 2017 lalu, namun superstar Brasil ini mengira permainan rival lamanya itu telah berkembang sangat pesat – dan melihatnya sebagai unggulan dibanding Eko Roni.

“Mikinho” menjelaskan:

“Danny Kingad adalah petarung muda yang telah sangat berevolusi. Ia menjalani laga-laga yang bagus dan telah mengalahkan beberapa rival yang sangat kuat.”

“Terkait [Eko Roni] Saputra, saya tak tahu banyak tentang dia. Saya hanya tahu latar belakangnya itu gulat dan bahwa ia gemar mencetak submission atas lawan-lawannya. Tapi, saya yakin Danny Kingad akan memenangkan pertarungan ini via poin atau melalui TKO.”

‘Saya Akan Cabut Kembali Nama Saya Dari Mulutnya’ – Moraes Ingin Bungkam Eko Roni Di Dalam Circle

Adriano Moraes sempat disebut dalam beberapa wawancara yang dijalani Eko Roni Saputra, yang meyakini bahwa ia telah diremehkan oleh mantan penguasa divisi flyweight ini.

Eko Roni kini menjalani rangkaian kemenangan luar biasa, dengan tujuh penyelesaian pada ronde pertama, namun ia juga sempat menyebut bahwa Moraes memberi komentar yang meremehkannya di media sosial terkait kemenangannya atas Liu Peng Shuai – dan lalu menghapusnya.

Sementara “Mikinho” menyangkal hal itu, ia lebih terfokus pada sebuah laga potensial di dalam Circle.

Bintang yang lama bersinar ini mengetahui bahwa Eko Roni berharap untuk mengalahkan Kingad, mendobrak jajaran peringkat, lalu meraih laga dengannya – dan ia akan sangat senang membiarkan aksinya berbicara jika pertandingan itu dapat menjadi kenyataan.

Moraes menambahkan:

“Karena saya adalah juara paling dominan di divisi ini dan memiliki karier yang sukses di ONE Championship. Semua atlet bermimpi untuk melawan saya. Saya terbiasa dengan situasi seperti ini. Tetapi, fokus saya adalah pada karier dan kehidupan saya.”

“Saya tak pernah menuliskan apa pun. Ia mendorong itu untuk menaiki peringkat. Saya harap ia menang dan mungkin kita dapat saling berhadapan di masa depan.”

“Lalu, saya akan menghancurkan wajahnya agar ia dapat berhenti berbohong. Saya akan cabut kembali nama saya dari mulutnya. Jika ONE Championship menginginkan itu, adalah sebuah kehormatan untuk mengalahkannya.”

Selengkapnya di Berita

2219
77942
250220 DOH ONE171 Article_Banner 1200x800px
75289
DC 7978
2120
73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72