Cara Menonton ONE: HEAVY HITTERS, 14 Januari Ini

Xiong Jing Nan faces off against Japanese MMA fighter Ayaka Miura

ONE Championship memulai tahun yang baru dengan kartu pertandingan keras dari awal sampai akhir!

Organisasi bela diri terbesar di dunia ini akan menayangkan ONE: HEAVY HITTERS secara langsung dari Singapore Indoor Stadium pada Jumat, 14 Januari, dan para penggemar akan menikmati sajian luar biasa.

Di laga utama, Juara Dunia ONE Women’s Strawweight “The Panda” Xiong Jing Nan akan mempertahankan gelarnya melawan penantang peringkat keempat Ayaka “Zombie” Miura

Dan dalam laga pendukung utama, Roman Kryklia akan mempertaruhkan gelar Juara Dunia ONE Light Heavyweight Kickboxing miliknya saat menghadapi Murat “The Butcher” Aygun.

Selain itu, para penggemar akan dapat menyaksikan berbagai laga Muay Thai eksplosif, debut dari anak didik legenda MMA Khabib Nurmagomedov, serta masih banyak lagi.

Simak bagaimana anda dapat menyaksikan ajang perdana tahun 2022 ini dari kediaman anda.

Penonton Global

ONE: HEAVY HITTERS akan disiarkan langsung ke lebih dari 150 negara, dan para penggemar dapat menyaksikan via televisi, tablet, komputer, atau gawai seluler.

Streaming penuh ajang ini akan tersedia di channel YouTube ONE dan ONE Super App, dimulai dengan kartu awal pada pukul 18:00 Singapore Standard Time (SGT) pada Jumat, 14 Januari.

*** Catatan: Mereka yang tinggal di Amerika Serikat, India, Jepang, Selandia Baru, Armenia, Belarusia, Kazakhstan, Kirgistan, Tajikistan, Ukraina dan Uzbekistan tak akan dapat menyaksikan ajang ini melalui platform di atas.

Indonesia

Saksikan ajang ini secara langsung di Vidio.com, Kaskus TV, atau MAXstream, yang dimulai dari kartu awal pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 17:00 Waktu Indonesia Bagian Barat (WIB).

Selain itu, SCTV akan menayangkan siaran tunda dari kartu utama ONE: HEAVY HITTERS pada hari yang sama, Jumat, 14 Januari, pukul 23:30 WIB.

Amerika Serikat

Tonton gelaran ini secara langsung di Bleacher Report, B/R App, atau channel YouTube B/R, mulai dari kartu awal pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 5:00 EST/2:00 PST.

Kartu utama ajang ini akan tayang secara langsung pada pukul 7:30 EST/4:30 PST.

Setelah tayangan perdana ajang ONE: HEAVY HITTERS, kartu utama gelaran ini akan tersedia melalui streaming di channel YouTube B/R.

Tiongkok

Saksikan ajang ini secara langsung, mulai dari kartu awal, di iQiYi atau Douyin pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 18:00 China Standard Time (CST).

Kartu utama akan tayang secara langsung di BTV, iQiYi dan Douyin pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 20:30 CST.

Siaran tunda ajang ONE: HEAVY HITTERS akan tayang pada hari Selasa, 18 Januari; Rabu, 19 Januari; dan Kamis, 20 Januari di SZTV5 dari pukul 23:00 sampai 24:00 CST.

Akhirnya, simak siaran tunda ajang ONE: HEAVY HITTERS di QHTV pada hari Sabtu, 29 Januari, mulai pukul 22:30 sampai 23:30 CST.

India

Tonton gelaran ini secara langsung di Disney+ Hotstar atau Star Sports Select 2, mulai dari kartu awal pada Jumat, 14 Januari, pukul 15:30 India Standard Time (IST).

Jepang

Saksikan ajang ini secara langsung, mulai dari kartu awal, di Abema pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 19:00 Japan Standard Time (JST).

Malaysia

Tonton kartu utama secara langsung di Astro SuperSport 2 pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 20:30 Malaysia Time (MYT).

Myanmar

Saksikan ajang ini secara langsung di Skynet pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 19:00 Myanmar Time (MMT).

Filipina

Tonton gelaran ini secara langsung di One Sports+, mulai dari kartu awal, pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 18:00 Philippine Standard Time (PHT).

Kartu utama akan tayang di ONE Sports dan ONE Sports+ pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 20:30 PHT.

Singapura

Saksikan ajang ini secara langsung, mulai dari kartu awal, di meWATCH pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 18:00 SGT.

Thailand

Tonton gelaran ini secara langsung di AIS Play, dimulai dengan kartu awal, pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 17:00 Indochina Time (ICT).

Selain itu, Thairath TV32 akan menayangkan kartu utama pada hari yang sama, Jumat, 14 Januari, pukul 21:30 ICT.

Vietnam

Saksikan ajang ini secara langsung di VieON, mulai dari kartu awal, pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 17:00 ICT.

Selain itu, HTV The Thao akan menayangkan kartu utama secara langsung pada pukul 19:30 ICT.

Kamboja

Saksikan ONE: HEAVY HITTERS secara langsung, mulai dari kartu awal di channel YouTube ONE dan ONE Super App pada hari Jumat, 14 Januari, pukul 17:00 ICT.

Kartu Utama ONE: HEAVY HITTERS

  • (c) Xiong Jing Nan vs. Ayaka Miura (Kejuaraan Dunia ONE Women’s Strawweight)
  • (c) Roman Kryklia vs. Murat Aygun (Kejuaraan Dunia ONE Light Heavyweight Kickboxing) 
  • Saemapetch vs. Tawanchai (Muay Thai – bantamweight)
  • James Nakashima vs. Saygid Izagakhmaev (bela diri campuran – lightweight)
  • Supergirl vs. Ekaterina Vandaryeva (Muay Thai – strawweight wanita)
  • Senzo Ikeda vs. Jeremy Miado (bela diri campuran – strawweight)

Kartu Awal ONE: HEAVY HITTERS

  • Elias Mahmoudi vs. Walter Goncalves (Muay Thai – flyweight)
  • Beybulat Isaev vs. Giannis Stoforidis (kickboxing – light heavyweight)
  • Yushin Okami vs. Leandro Ataides (bela diri campuran – middleweight)
  • Shuya Kamikubo vs. Troy Worthen (bela diri campuran – bantamweight)
  • Tiffany Teo vs. Meng Bo (bela diri campuran – strawweight wanita)
  • Robin Catalan vs. Elipitua Siregar (bela diri campuran – strawweight)

Baca juga: Xiong Jing Nan Ingin KO Ayaka Miura, Incar Divisi Atomweight

Selengkapnya di Berita

73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28
Tawanchai PK Saenchai Superbon Singha Mawynn ONE Friday Fights 46 65 scaled