Danny Kingad Yakin Mampu Mengalahkan Reece McLaren Dimanapun

Danny Kingad DC 3591

Salah satu seniman bela diri campuran terpopuler di dunia ingin membuktikan bahwa ia adalah salah satu yang terbaik dalam ajang ONE: DAWN OF HEROES, dengan melaju ke babak final ONE Flyweight World Grand Prix.

Dalam satu dari dua pertandingan babak semifinal pada hari Jumat, 2 Agustus, di Manila, Filipina, Danny “The King” Kingad akan berhadapan dengan Reece “Lightning” McLaren.

Danny Kingad has everything it takes to become the Philippines' 🇵🇭 next martial arts megastar! Can he beat "Lightning" on 2 August and secure his ONE Flyweight World Grand Prix finals spot?

Danny "The King" Kingad has everything it takes to become the Philippines' 🇵🇭 next martial arts megastar! Can he beat "Lightning" on 2 August and secure his ONE Flyweight World Grand Prix finals spot?🗓: Manila | 2 August | 5PM | ONE: DAWN OF HEROES🎟: Get your tickets at 👉 http://bit.ly/oneheroes19📺: Check local listings for global TV broadcast📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp 👨‍💻: Prelims LIVE on Facebook | Prelims + 2 Main-Card bouts LIVE on Twitter

Posted by ONE Championship on Thursday, July 25, 2019

Siapapun yang berdiri dengan tangan terangkat di Mall of Asia Arena akan menghadapi pemenang dari pertandingan antara petarung legendaris dunia Demetrious “Mighty Mouse” Johnson melawan Tatsumitsu “The Sweeper” Wada di ajang ONE: CENTURY bulan Oktober nanti, yang akan menempatkan mereka selangkah menuju puncak dari turnamen ini.

“World Grand Prix adalah cara yang baik untuk membuktikan siapa yang harus menjadi penantang berikutnya untuk gelar Juara Dunia dalam divisi flyweight,” kata Danny.

“Ini yang saya ingin buktikan pada dunia dengan memenangkan turnamen ini, bahwa saya layak menjadi penantang berikutnya untuk gelar Juara Dunia.”  

Pejuang asal Filipina ini seharusnya bertanding melawan Kairat “The Kazakh” Akhmetov, tetapi sebuah cedera yang dialami oleh mantan Juara Dunia ONE Flyweight itu berarti Reece mendapatkan kesempatan untuk maju.

“The King” tidak terpengaruh oleh perubahan mendadak tersebut, karena ia tetap terfokus mengasah kemampuannya.

Without a father figure and on a path of self-destruction, Danny Kingad discovered martial arts and found his true purpose 🙏

Without a father figure and on a path of self-destruction, Danny "The King" Kingad discovered martial arts and found his true purpose 🙏🗓: Manila | 2 August | 5PM | ONE: DAWN OF HEROES🎟: Get your tickets at 👉 http://bit.ly/oneheroes19📺: Check local listings for global TV broadcast📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp 👨‍💻: Prelims LIVE on Facebook | Prelims + 2 Main-Card bouts LIVE on Twitter

Posted by ONE Championship on Wednesday, July 24, 2019

“Bagi saya, ini bukanlah penyesuaian besar karena mereka memiliki gaya [bertarung] yang mirip. Saya kira mereka berdua adalah pegulat yang sangat kuat, dimana saya memiliki keunggulan dalam striking,” kata Danny. 

“Saya kira Kairat lebih kuat dari Reece dalam hal gulat, tetapi Reece lebih condong lebih bermain teknik diatas kanvas dan grappling.”

“Saya berlatih dengan mengikuti pelajaran lanjutan – saya harus mengasah aspek lain seperti gulat dan jiu-jitsu karena ini adalah kekuatan mereka.”

“Kami pergi ke Manila untuk belajar teknik jiu-jitsu, dan mengasahnya di rumah sampai kami dapat menjadi lebih baik, kemudian menerapkannya dalam game plan kami.”

Saat ia berada di Team Lakay, atlet berusia 23 tahun ini berlatih bersama rekan-rekan yang telah berjaya dalam Kejuaraan Dunia ONE, yang juga memberinya pengetahuan dan saran yang berharga bagi pertandingan berikutnya ini.

How will Danny Kingad's fiery ground and pound match up against the grappling skills of Reece McLaren on 2 August?

How will Danny "The King" Kingad's fiery ground and pound match up against the grappling skills of Reece McLaren on 2 August?🗓: Manila | 2 August | 5PM | ONE: DAWN OF HEROES🎟: Get your tickets at 👉 http://bit.ly/oneheroes19📺: Check local listings for global TV broadcast📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp 👨‍💻: Prelims LIVE on Facebook | Prelims + 2 Main-Card bouts LIVE on Twitter

Posted by ONE Championship on Wednesday, July 24, 2019

Eduard [Folayang] membantu ground game saya, sementara Kevin [Belingon] mengajari saya bagaimana memukul dan menendang dengan baik,” katanya.

“Lalu, ada rekan berlatih saya Geje [Eustaquio] dan ‘saudara’ saya Joshua [Pacio], yang membantu meningkatkan kecepatan saya karena saya harus mengimbangi mereka saat kami menjalani sparring.

“Sparring dengan para Juara Dunia membuat saya merasa bahwa saya menjadi lebih baik. Mereka melakukan teknik mereka, dan saya mengamati, maka saya dapat mempelajari semua teknik itu dari mereka.”

“Adalah sebuah kehormatan untuk berlatih bersama mereka.”

Seseorang yang dapat memberikan informasi unik tentang bagaimana menghadapi Reece McLaren adalah Kevin Belingon, yang mengalahkan atlet asal Australia tersebut melalui sebuah KO pada bulan Agustus 2017.

Karena kontes tersebut berakhir hanya dalam waktu 62 detik, strateginya tidak memiliki banyak nuansa, tetapi “The King” memiliki sebuah rencana cadangan untuk memastikan ia keluar sebagai pemenang pada tanggal 2 Agustus.

Can Danny "The King" Kingad secure his ONE Flyweight World Grand Prix finals spot on 2 August?

Can Danny "The King" Kingad secure his ONE Flyweight World Grand Prix finals spot on 2 August? 🗓: Manila | 2 August | 5PM | ONE: DAWN OF HEROES🎟: Get your tickets at 👉 http://bit.ly/oneheroes19📺: Check local listings for global TV broadcast📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp 👨‍💻: Prelims LIVE on Facebook | Prelims + 2 Main-Card bouts LIVE on Twitter

Posted by ONE Championship on Tuesday, July 23, 2019

“Pertandingan mereka tidak berlangsung lama, maka ia tidak dapat memberitahu bagaimana Reece tampil sebagai seorang lawan di [ONE] Circle,” kata Danny.

Kevin mengatakan bahwa ia hanya menjatuhkannya saat itu, dan itu yang harus saya lakukan.”

“Ini pastinya menjadi sebuah pertandingan yang sangat menarik. Saya yakin akan pertandingan ini karena, dari segi striking dan ground game, saya sangat siap.”

“Jika saya dapat menjatuhkannya ke atas kanvas, saya akan melakukan itu. Saya akan mengikuti game plan sebisa mungkin, tetapi jika ada kesempatan dan saya merasa dapat mengalahkannya dalam permainannya sendiri, saya akan mendominasi ketika bergulat atau berada di atas kanvas.”

Reece, yang mewakili Potential Unlimited Mixed Martial Arts, telah meraih kesuksesan dalam dua divisi bersama ONE, dengan lebih dari setengah kemenangannya diraih melalui submission.

Kekalahannya terjadi hanya ketika menghadapi para Juara Dunia – Kevin Belingon, Kairat Akhmetov dan Bibiano “The Flash” Fernandes. Hal ini  berarti sebuah kemenangan bagi Danny di ONE: DAWN OF HEROES akan memastikan bahwa ia adalah bagian dari para petarung elit divisi flyweight selagi ia maju ke pertandingan bersejarah di Tokyo, Jepang.

What did ONE Flyweight World Grand Prix semifinalist Danny Kingad learn from his first World Title shot?

What did ONE Flyweight World Grand Prix semi-finalist Danny "The King" Kingad learn from his first World Title shot?🗓: Manila | 2 August | 5PM | ONE: DAWN OF HEROES🎟: Get your tickets at 👉 http://bit.ly/oneheroes19📺: Check local listings for global TV broadcast📱: Watch on the ONE Super App 👉 http://bit.ly/ONESuperApp 👨‍💻: Prelims LIVE on Facebook | Prelims + 2 Main-Card bouts LIVE on Twitter

Posted by ONE Championship on Monday, July 22, 2019

“Kemenangan melawan dirinya akan menjadi dorongan besar bagi kepercayaan diri saya,” kata Danny. 

“Mengetahui bahwa hanya pemegang gelar Juara Dunia yang dapat mengalahkan dirinya, sebuah kemenangan melawannya akan menempatkan saya dalam jajaran elit. Saya akan dapat membuktikan bahwa saya telah berkembang.”

Selengkapnya di Berita

Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28
Tawanchai PK Saenchai Superbon Singha Mawynn ONE Friday Fights 46 65 scaled
Superlek Kiatmoo9 Panpayak Jitmuangnon ONE 164 1920X1280 36
Panrit and Superball