Demetrious Johnson Prediksi Kairat Akhmetov vs. Tatsumitsu Wada; Puji Fabricio Andrade

Adriano Moraes Demetrious Johnson ONE on TNT I 12

Sang ‘GOAT’ Flyweight MMA Demetrious “Mighty Mouse” Johnson memperhatikan sebuah laga penting dalam divisinya di ONE 158: Tawanchai vs. Larsen pada Jumat malam ini.

Disiarkan langsung dari Singapura, mantan Juara Dunia ONE Flyweight dan penantang #2 Kairat “The Kazakh” Akhmetov akan beradu dengan veteran Jepang Tatsumitsu “The Sweeper” Wada.

Sang pemenang dapat membawa diri mereka sebagai penantang berikutnya menuju singgasana divisi flyweight, atau mungkin mendapatkan laga melawan Johnson, sang penantang teratas.

Apa pun itu, “Mighty Mouse” bersemangat menonton Akhmetov dan Wada beraksi.

Ia berkata pada ONE Championship:

“Ya, saya kira itu adalah pertandingan hebat. [Jangkauan] Wada sangat panjang dan memiliki tinju yang hebat. Maksud saya, ia cukup lama ada dalam permainan ini. Saya kira [ia adalah] Juara DEEP, maka ia memiliki kemampuan hebat, ia sangat kuat.”

“[Akhmetov dan I] belum pernah bertarung, namun ia pernah menjadi juara sebelum ini. Ia melawan [penguasa flyweight] Adriano [Moraes] dua kali.”

“Ini akan menjadi pertarungan yang bagus. Saya kira Kairat Akhmetov memiliki keunggulan dalam gulat. Nampaknya ia akan dapat mengeksekusi game plan itu.”

Johnson bertarung melawan Wada dalam babak perempat final ONE Flyweight World Grand Prix pada Agustus 2019 lalu, dimana ia mengalahkan “The Sweeper” via keputusan mutlak setelah mengatasi kesulitan di awal.

Dan, sementara ia belum pernah menghadapi Akhmetov, ia menyaksikan pertarungan pria berusia 34 tahun itu melawan para atlet flyweight elite dan cukup terkesan.

Oleh karena itu, “Mighty Mouse” pun diminta untuk memberi prediksi tentang laga Jumat ini, namun ia merasa itu semua terlalu sulit untuk ditebak.

Ia berkata:

“Seperti yang saya katakan, [itu tentang] siapa yang akan maju dan bertarung. Saya tak memberi prediksi karena saya merasa mereka berdua bagus.”

“Satu-satunya saat dimana saya memberi prediksi adalah jika saya merasa sangat yakin pada kemampuan orang tersebut, dan mereka hanya lebih baik dari yang lainnya.”

Dengan itu, pria asal Amerika Serikat itu cenderung bertaruh pada Akhmetov yang dapat tampil dengan hebat, dan ia pun tak akan terkejut jika dirinya dapat berlaga melawan “The Kazakh” pada satu titik.

“Mighty Mouse” berkata:

“Maksud saya, ia mengalahkan semua orang. Ia mengalahkan [penantang #4 flyweight] Danny Kingad. Ia mengalahkan Adriano [Moraes]. Saya kira kapan pun, masing-masing dari kami akan dikalahkan oleh yang lain, sejujurnya.”

“Pada akhirnya, saya yakin jalur kami akan bersinggungan, selama ia tetap sehat dan saya tetap sehat. Baik jika ia adalah sang juara atau saya yang menjadi juara, atau kami hanya bertarung sebagai penantang, Saya yakin kami akan bertarung di satu titik dalam karier kami.”

‘Saya Kira Dia Hebat’ – Demetrious Johnson Puji Fabricio Andrade

Ada sebuah laga lain yang sangat ingin disaksikan oleh Demetrious Johnson di ONE 158 pada Jumat ini.

Penantang peringkat keempat bantamweight Fabricio “Wonder Boy” Andrade akan melawan atlet peringkat #2 “Pretty Boy” Kwon Won Il dalam kartu utama malam itu.

Ini memang tak resmi menjadi laga eliminasi perebutan gelar Juara Dunia, namun sang pemenang dapat saja maju menantang Juara Dunia ONE Bantamweight yang baru, John “Hands of Stone” Lineker.

Di sisinya, “Mighty Mouse” sangat terkesan dengan Andrade yang masih berusia 24 tahun itu, yang maju ke dalam laga ini membawa enam kemenangan beruntun, termasuk empat penyelesaian luar biasa.

Johnson berpendapat tentang pria Brasil yang lantang itu:

“Ini seharusnya membawa [sang pemenang] masuk ke dalam laga perebutan gelar Juara Dunia.”

“Saya kira [Andrade] itu great. Saya kira ia hebat bagi divisi ini. Ia memiliki tubuh yang panjang, ia besar dan sangat eksplosif. Ia mengerti jarak [serang].”

“Saya menyukainya, dan saya kira ia akan menjadi lawan yang bagus bagi John Lineker, bagi seseorang yang cepat di atas kakinya, dan saya yakin ia juga memiliki Brazilian Jiu-Jitsu yang hebat.”

Selengkapnya di Berita

Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28
Tawanchai PK Saenchai Superbon Singha Mawynn ONE Friday Fights 46 65 scaled
Superlek Kiatmoo9 Panpayak Jitmuangnon ONE 164 1920X1280 36
Panrit and Superball