‘Ia Belum Pernah Melawan Wanita Seperti Saya’ – Anissa Meksen Ingin Kalahkan Marie Ruumet, Incar Janet Todd

Anissa Meksen Cristina Morales EMPOWER 1920X1280 6

Sejak bergabung bersama ONE Championship, Anissa Meksen memiliki determinasi untuk menantang gelar Juara Dunia ONE Atomweight Kickboxing, namun ia akan mengambil sedikit jalur memutar dari pencarian tersebut di bawah peraturan disiplin striking yang berbeda pada Jumat, 22 April.

Superstar berusia 33 tahun ini akan melawan Marie “Snow Leopard” Ruumet dalam laga atomweight Muay Thai di kartu awal ajang ONE: Eersel vs. Sadikovic.

Sementara itu bukanlah laga tertinggi yang diinginkannya, atlet Prancis-Aljazair itu sangat ingin menunjukkan kemampuannya di Singapore Indoor Stadium.

“C18” berkata pada ONE Championship:

“Saya hanya senang bertarung. Siapa pun lawannya, saya tidak peduli. Saya hanya ingin bertarung. Saya senang berlaga [di bawah peraturan Muay Thai] karena sarung tangan [4-ons] yang kecil. Itu sangat bagus bagi saya.”

Namun, itu mungkin takkan bagus bagi lawannya.

Meksen tak memiliki banyak kekalahan dalam karier olahraga tarungnya yang gemilang. Dianggap sebagai striker pound-for-pound wanita terbaik dunia, ia merangkum catatan rekor 101-5 dan memiliki tujuh gelar Juara Dunia Kickboxing dan Muay Thai.

Ia juga memiliki 33 kemenangan KO dalam resumenya, yang ia capai dengan menggunakan sarung tinju standar. Kini, para penggemar akan menyaksikan hasil latihannya dalam sarung tangan MMA itu.

Namun, Ruumet hidup untuk menikmati pertarungan seperti ini.

Wanita Estonia berusia 22 tahun itu terakhir kali berlaga di ONE: NO SURRENDER III, Bangkok, Thailand, dimana ia mencetak kemenangan mutlak dominan atas Little Tiger.

Sepanjang laga itu, “Snow Leopard” mematahkan lawannya asal Jepang itu dengan serangan lutut dan siku yang kuat – senjata yang menurut Meksen harus diwaspadainya.

Sementara atlet muda fenomenal itu akan membawa kemampuan tinggi dan catatan rekor 31-9 dalam striking saat memasuki laga mereka, “C18” meyakini teknik veterannya akan menjadi faktor penentu.

“[Ruumet] tak memiliki banyak pengalaman, dan ia belum pernah melawan wanita seperti saya. Saya berpengalaman, seorang Juara Dunia. Teknik striking saya, secara sederhana, lebih baik dari dirinya. Saya memiliki kemampuan, pukulan dan tendangan yang bagus. Dan, ya, saya yakin.”

Keyakinan Anissa Meksen akan kemampuannya

Empat tahun berselang sejak Meksen terakhir kali berkompetisi di bawah peraturan Muay Thai, namun penggemar tidak seharusnya mengharapkan teknik yang kaku.

Perwakilan Phuket Fight Club itu mencetak debutnya bersama ONE Championship pada September lalu dan mencicipi kemenangan via KO ronde kedua yang dominan atas Cristina Morales di laga kickboxing mereka dalam ajang ONE: EMPOWER.

Ia berencana untuk tetap agresif dalam peralihannya ke “seni delapan tungkai” – dan menyesuaikan latihannya dengan tepat.

“Saya banyak mengasah teknik clinch saya. Saya mengasah siku saya. Maka, tidak, saya tidak peduli jika laga ini ada di bawah peraturan Muay Thai. Saya tidak mengkhawatirkan itu.”

“Tujuan saya adalah untuk menyelesaikan laga dalam ronde pertama. Saat saya melihatnya terbuka, saya akan mengenainya.”

Anissa Meksen prediksi penyelesaian cepat atas Marie Ruumet.

Anissa Meksen Incar Perebutan Gelar Juara Dunia ONE Atomweight Kickboxing Dengan Janet Todd

Jika Anissa Meksen melewati Marie Ruumet di ONE: Eersel vs. Sadikovic, ia hanya memiliki satu laga dalam pikirannya – sebuah laga keras dengan kickboxer teratas Janet Todd.

Wanita keturunan Prancis-Aljazair ini menyampaikan sesuatu terkait sang Juara Dunia ONE Atomweight Kickboxing itu:

“Sejak saya bergabung dengan ONE Championship, tujuan saya sudah jelas. Saya ingin merebut sabuk kickboxing, maka saya ingin menghadapi Janet Todd. Saya menginginkan laga ini secepat mungkin.”

Meksen juga menantang “JT” tahun lalu, bahkan menyebut bahwa atlet AS itu mendapatkan tawaran laga, namun menolaknya.

Sebagai jawaban, Todd menyangkal pernyataan itu dan berkata ia sangat bersedia mempertahankan sabuk emasnya melawan kickboxer legendaris itu.

Namun, “C18” semakin tidak sabar.

“Ia ingin menghadapi saya, namun ia tak merespon saat saya berbicara tentang dirinya. Ia ingin menghadapi saya; saya ingin menghadapinya. Maka, mari jadikan laga ini secepat mungkin.”

Anissa Meksen sangat ingin melawan Janet Todd

Selengkapnya di Berita

2120
73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28