John Wayne Parr Terima Tantangan Nieky Holzken

Nieky Holzken Elliot Compton ONE BIG BANG II 1920X1280 21

Setelah menyelesaikan musim 2020 dengan sebuah KO melalui serangan tubuh atas Elliot “The Dragon” Compton, penantang teratas divisi lightweight kickboxing Nieky “The Natural” Holzken memulai tahun 2021 dengan sebuah panggilan luar biasa.

Dalam sebuah postingan Instagram, Holzken melontarkan sebuah tantangan pada striker legendaris John Wayne “The Gunslinger” Parr.

Nama Parr itu berima dengan Muay Thai dan kickboxing.

Superstar Australia itu memenangkan 10 Kejuaraan Dunia dalam kariernya yang luar biasa, dimana ia tak dapat menunggu debutnya di atas panggung dunia.

Holzken memulai tantangannya dengan mengingatkan bahwa Parr pernah menyebutnya lawan impian. Itu satu-satunya insentif yang dibutuhkan “The Natural” untuk memulai tantangan di 2021.

“Hei, John Wayne Parr, beberapa tahun yang lalu, saya mendengar dalam sebuah wawancara bahwa laga impianmu itu adalah melawan saya,” tulis pria asal Belanda ini. “Sekarang, kita ada di organisasi yang sama, ONE Championship, maka jika anda mau, kita dapat mewujudkan impian anda.”

Sejatinya, superstar Australia itu segera menerima tantangan itu. Ia membalas ke rival potensialnya ini dengan berkata, “Peraturan [Muay] Thai penuh,” yang segera pula disetujui Holzken.

John Wayne Parr signs with ONE Championship

Pertukaran komentar ini menarik perhatian beberapa nama terbesar dalam industri bela diri, dengan dua Juara Dunia ONE yang menampilkan kegembiraan mereka.

“Oooowowwweeeeee, ini akan menjadi keras!” tulis Juara Dunia ONE Heavyweight Brandon “The Truth” Vera. Sementara itu, Juara Dunia ONE Light Heavyweight Aung La “The Burmese Python” N Sang berkomentar, “Saya ingin melihat ini!”

Tak diragukan lagi, laga ini akan menjadi sebuah atraksi yang mencuri perhatian besar, dimana para penggemar dapat menyaksikan sebuah aksi keras di tahun bersejarah ONE Super Series lainnya.

Laga Nieky Holzken vs. John Wayne Parr bukanlah hanya pertandingan impian bagi Parr – dimana ini juga menjadi atraksi impian bagi seluruh penggemar bela diri di seluruh dunia.

Baca juga: John Wayne Parr Tampilkan Gerakan Khas Ong Bak!

Selengkapnya di Berita

2219
77942
250220 DOH ONE171 Article_Banner 1200x800px
75289
DC 7978
2120
73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72