Kairat Akhmetov Tembus Tatsumitsu Wada, Perpanjang Kemenangan Beruntun

Kairat Akhmetov Tatsumitsu Wada ONE158 1920X1280 19

Kairat “The Kazakh” Akhmetov melanjutkan perjuangannya menuju sebuah kesempatan lain menuju laga Kejuaraan Dunia ONE Flyweight setelah penampilan kuat melawan Tatsumitsu “The Sweeper” Wada.

Penantang #2 flyweight ini memadukan teknik striking dan gulatnya dengan mulus demi mengungguli veteran Jepang yang kuat itu di ONE 158: Tawanchai vs. Larsen dari Singapore Indoor Stadium pada Jumat, 3 Juni.

Laga ini dimulai dengan kedua seniman bela diri campuran yang sangat berhati-hati, dimana mereka berusaha mengukur jarak untuk serangan striking mereka. Wada melontarkan pukulan kanan panjang sementara Akhmetov berusaha untuk masuk dengan pukulan dan tendangan rendah. 

Dengan 90 detik tersisa pada ronde pembuka, “The Kazakh” mengubah arah dan menggunakan teknik gulat kelas dunia itu untuk berulang kali melontarkan rivalnya ke atas kanvas. Namun, ia tak dapat mengunci petarung Jepang itu di atas kanvas.

Kairat Akhmetov Tatsumitsu Wada ONE158 1920X1280 9

Sebagian besar stanza kedua juga dipertandingkan di atas kaki. Akhmetov menjadi yang lebih sibuk dari keduanya, serta mencetak poin dengan jab dan tendangan ke arah kaki depan “The Sweeper.”

Wada memang mendaratkan beberapa pukulan kanan keras saat ia mendapatkan kesempatan, namun “The Kazakh” berhasil menghindar dengan tepat pada akhir ronde dan meraih punggung rivalnya.

Dari posisi tersebut, Akhmetov memaksa warga Tokyo itu ke atas kanvas, dimana ia menyarangkan ground-and-pound keras.

Kairat Akhmetov Tatsumitsu Wada ONE158 1920X1280 35

Akhmetov muncul dengan kombinasi satu-dua pada ronde terakhir, sementara Wada terus mengincar dengan straight dan uppercut kanan. Mantan penguasa flyweight itu kembali menempatkan waktunya di bawah pukulan rivalnya untuk membawa laga ke atas kanvas, tetapi ia gagal menempel pada lawannya.

Keduanya lalu beradu pukulan dalam dengan gaya dirty-boxing ala baku hantam hoki es, tapi Akhmetov segera menyambungkan sebuah double-leg takedown lainnya untuk membawa dirinya di posisi atas.

Kairat Akhmetov Tatsumitsu Wada ONE158 1920X1280 48

Para juri pun memberi keputusan mutlak pada akhir laga, dan mereka memberi kemenangan bagi “The Kazakh,” yang membawa catatan rekornya menjadi 29-2.

Kini, dengan lima kemenangan beruntun, Akhmetov menantang pemenang dari laga ulang Kejuaraan Dunia ONE Flyweight antara Adriano “Mikinho” Moraes dan Demetrious “Mighty Mouse” Johnson di ajang ONE 161 nanti.

Selengkapnya di Berita

Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28
Tawanchai PK Saenchai Superbon Singha Mawynn ONE Friday Fights 46 65 scaled
Superlek Kiatmoo9 Panpayak Jitmuangnon ONE 164 1920X1280 36
Panrit and Superball