Kartu Pertandingan Resmi ONE Friday Fights 17, Tanggal 19 Mei

Duangsompong Jitmuangnon Batman Or Atchariya ONE Friday Fights 4 1920X1280 36

ONE Championship telah memastikan sebuah kartu pertandingan besar lainnya untuk ajang mingguan dari arena ikonik Lumpinee Boxing Stadium pada Jumat malam, 19 Mei ini.

ONE Friday Fights 17 akan menampilkan sembilan laga Muay Thai menarik, serta tiga aksi bela diri campuran yang akan membuka ajang ini di Bangkok, Thailand, pada jam tayang utama Asia.

Di puncak kartu ini, Duangsompong Jitmuangnon kembali untuk laga utama keduanya di ONE Friday Fights, saat ia menghadapi pendatang baru Pompetch PK Saenchai dalam laga catchweight Muay Thai 133 pound.

Duangsompong akan ingin melanjutkan kemenangan debut terbesarnya atas Batman Or Atchariya, dan dengan dua sasana terbaik dunia yang terwakili, penggemar jelas akan mengharapkan aksi striking tingkat tinggi yang keras.

Sebuah laga lain yang jelas akan menarik perhatian dari para penggemar Muay Thai adalah laga ulang di divisi bantamweight antara Komawut FA Group dan Avatar PK Saenchai, yang awalnya beradu di ajang ONE Friday Fights 11.

Komawut memenangi laga epik perdana mereka itu dengan keputusan terbelah (split decision) yang sangat tipis, dan jika laga kedua mereka membawa ketegangan yang sama, para penonton jelas akan menyaksikan sebuah sajian penuh aksi.

https://www.instagram.com/p/CqLUGKXJhwU/

Setelah TKO ronde ketiganya atas Chusap Sor Salacheep di ONE Friday Fights 10 pada Maret lalu, Rak Erawan kembali untuk sebuah penampilan lainnya.

Kali ini, Juara Dunia Lumpinee Stadium Muay Thai ini akan beradu dengan striker debutan Mahasamut Nayokgungmuangpet dalam laga catchweight Muay Thai 116 pound.

Selain serangkaian derbi petarung Thailand di atas, laga internasional di kartu ini juga nampak akan memberi beberapa pertempuran keras.

Yodlekpet Or Atchariya kembali untuk ketiga kalinya – dimana ia mengincar penyelesaian ketiga atas pemukul kuat keturunan Kanada-Bosnia Denis Puric.

Selain itu, pemenang Road to ONE Mongolia Enkh-Orgil Baatarkhuu mengincar sebuah kemenangan besar lainnya atas kompetitor MMA Filipina berpengalaman, Rockie Bactol.

Simak seluruh detail terkait setiap laga di ONE Friday Fights 17 dalam daftar di bawah ini.

Kartu Pertandingan ONE Friday Fights 17

  • Pompetch PK Saenchai vs. Duangsompong Jitmuangnon (Muay Thai – catchweight 133 pound)
  • Komawut FA Group vs. Avatar PK Saenchai (Muay Thai – bantamweight)
  • Apiwat Sor Somnuk vs. Denkriangkrai Singha Mawynn (Muay Thai – catchweight 128 pound)
  • Rak Erawan vs. Mahasamut Nayokgungmuangpet (Muay Thai – catchweight 116 pound)
  • Rachan Sor Somnuk vs. Khunsuk Sor Dechapan (Muay Thai – catchweight 112 pound)
  • Maisangkum Sor Yingcharoenkarnchang vs. Dionatha Santos Tobias (Muay Thai – catchweight 116 pound)
  • Yodlekpet Or Atchariya vs. Denis Puric (Muay Thai – catchweight 138 pound)
  • Li Guozhen  vs. Jelte Blommaert (Muay Thai – strawweight)
  • Celeste Hansen vs. Dani Fall (Muay Thai – atomweight)
  • Ivan Parshikov vs. Lianyang Xia (MMA – bantamweight)
  • Enkh Orgil vs. Rockie Bactol (MMA – bantamweight)
  • Samir Akhmedov vs. Bartosz Skrok (MMA – featherweight)

Selengkapnya di Berita

2219
77942
250220 DOH ONE171 Article_Banner 1200x800px
75289
DC 7978
2120
73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72