‘Mereka Tahu Itu Akan Jadi Aksi Keren’ – Buchecha Puji Gaya Grappling Kade Ruotolo

Buchecha Kade Ruotolo 1200X800

Marcus “Buchecha” Almeida mengetahui siapa grappler elite berbakat saat ia melihatnya, dan sosok yang 17 kali menjadi Juara Dunia Brazilian Jiu-Jitsu ini adalah penggemar berat sang penantang gelar Juara Dunia ONE Lightweight Submission Grappling, Kade Ruotolo.

Ruotolo akan beradu dengan pendatang baru Uali Kurzhev demi sabuk emas perdana itu di ONE Fight Night 3: Lineker vs. Andrade pada Sabtu, 22 Oktober ini, dan “Buchecha” melihat bahwa perkembangan petarung berusia 19 tahun itu memang sangat luar biasa.

Ikon BJJ ini menyaksikan Ruotolo menjadi pemenang termuda dalam Kejuaraan Dunia ADCC yang sangat prestisius pada September lalu, dan ia merasa bahwa itu akan membawa penampilan impresif di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

“Buchecha” berkata:

“Sangat luar biasa melihat evolusi [Kade dan saudara kembarnya Tye Ruotolo]. Mereka memberi aksi keras di ADCC. Kade menjadi juara untuk divisi under-77kg – salah satu [divisi] terberat di ADCC.”

“Itu adalah ADCC pertama bagi Kade dan yang kedua untuk Tye, dan mencapai hasil seperti ini adalah sesuatu yang impresif. Mereka harus diberi selamat. Dan, saya yakin Kade akan beraksi sangat baik dalam laga Kejuaraan Dunia ONE. Saya tak sabar menyaksikan laganya demi sabuk itu.”

Keduanya mencetak aksi besar dalam debut promosional mereka di ONE 157 pada Mei lalu, dimana mereka menerapkan kemampuan luar biasa mereka atas lawan-lawan kelas dunia.

Tye mencetak submission atas legenda dunia modern, Garry Tonon, dalam waktu yang sangat mengejutkan, 97 detik, dengan D’Arce choke andalannya.

Sementara itu, Kade mampu mendominasi mantan Juara Dunia ONE Lightweight dan spesialis submission Shinya Aoki, dimana ia menyerang di tiap kesempatan dan bahkan melompat dari Dinding Circle menuju sebuah kemenangan via keputusan juri.

Serangan konstan dan ancaman submission itu menjadi hal utama yang diyakini “Buchecha” akan memberi banyak penggemar baru dan membantunya mencetak sejarah ONE Championship pada Sabtu pagi waktu Singapura, atau Jumat malam di jam tayang utama A.S.

Ia berkata:

“Baik Kade dan Tye, perbedaan mereka adalah bahwa mereka tak takut mengambil risiko. Mereka tak takut terkena posisi yang buruk. Itulah yang menjadikan mereka petarung seperti saat ini, yang ingin ditonton semua orang. Mereka tahu itu akan jadi aksi keren.”

“Anak-anak ini memberi aksi dengan bermain [di posisi atas], bermain [di posisi bawah]. Bahkan saat mereka ada di posisi yang buruk, mereka bisa menerapkan buggy choke dalam situasi apa pun.”

“Sangat luar biasa untuk melihat mereka bertarung. Kade, dalam ADCC ini, meraih empat submission dalam empat pertandingan. Ia adalah satu-satunya juara yang mampu mengunci semua orang.”

Buchecha Lihat Kade Ruotolo Punya Keunggulan Atas Uali Kurzhev

Juara Dunia Sambo berkali-kali dan pemegang sabuk hitam judo Uali Kurzhev akan menjadi pria yang melawan Kade Ruotolo di ONE Fight Night 3.

Marcus “Buchecha” Almeida berharap pria Rusia itu akan membawa ancaman tersendiri dalam laga mereka, tetapi ia tak merasa ada sesuatu di arsenal debutan itu yang akan sulit diatasi oleh petarung A.S. muda itu.

Ia berkata:

“[Sambo dan judo adalah] permainan yang berbeda. Kade mungkin tak terbiasa dengan itu, namun saya yakin ia mengetahuinya dan akan siap untuk situasi kuncian kaki, karena ia menyerang dan bertahan dengan sangat baik.”

“Saya yakin akan lebih mudah bagi Kade menemukan seseorang yang berlatih dengan gaya Uali, daripada bagi Uali menemukan seseorang dengan gaya Kade untuk mensimulasikan permainannya.”

“Buchecha” mengetahui bahwa gaya keduanya akan menjadikan laga ini sangat menarik, tetapi dengan kondisi Ruotolo saat ini, ia melihat bahwa remaja A.S. itu akan menjadi favorit untuk membawa pulang sabuk emas.

Atlet Brasil itu memang tidak meremehkan Kurzhev, namun sangat sulit bagi dirinya untuk melihat di luar kemenangan beruntun pria California yang panas itu saat remaja ini ingin tetap menjaga api tersebut dan merebut hadiah terbesar dalam kariernya yang masih di awal.

Almeida berkata:

“Saya kira ini akan menjadi laga yang sangat menarik. Saya tak sabar menonton itu. Saya yakin itu akan menjadi laga besar.”

“Saya kira Kade berada di fase terbaik dalam kariernya. Ia baru-baru ini meraih sabuk hitamnya, dan ia sudah menampilkan aksi keren. Saya kira ini akan membantunya masuk ke dalam laga ini dengan baik dan memenangkan sabuk itu.”

Selengkapnya di Berita

73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28
Tawanchai PK Saenchai Superbon Singha Mawynn ONE Friday Fights 46 65 scaled