Ramazanov Kejutkan Pongsiri Dengan KO Ronde Pertama

Alaverdi Ramazanov Pongsiri NEXTGENIII 1920X1280 24

Alaverdi “Babyface Killer” Ramazanov memiliki keunggulan tinggi badan 11 sentimeter atas Pongsiri PK.Saenchai Muaythaigym dalam laga ONE Super Series bantamweight Muay Thai mereka – namun adalah uppercut pendek dari jarak dekat yang memberinya kemenangan.

Setelah kehilangan gelar Kejuaraan Dunia ONE Bantamweight Kickboxing pada Januari lalu, striker Rusia ini kembali ke disiplin lamanya dan mencetak sebuah KO ronde pertama yang mengejutkan dalam laga pendukung utama ONE: NEXTGEN III pada Jumat, 26 November.

Dengan kemenangan empatik dari Singapore Indoor Stadium itu, Ramazanov menunjukkan mengapa dirinya menjadi penantang peringkat kelima bantamweight Muay Thai dan ancaman besar demi merebut gelar Juara Dunia dalam disiplin kedua.

Alaverdi Ramazanov Pongsiri NEXTGENIII 1920X1280 22

Setelah bel berbunyi untuk memulai laga, Pongsiri maju ke arah pria Rusia itu dan mengincar jalur untuk masuk. Namun, Ramazanov mengirimkan sebuah tendangan dorong ke perut pria Thailand itu, yang segera menyadari bahwa akan lebih sulit untuk mematahkan pertahanan sporadik lawannya itu.

Sementara Pongsiri terus berusaha mencari jalan masuk, Ramazanov beralih keluar-masuk jarak serang, melakukan feint dan membaca reaksi rivalnya. Saat perwakilan PK.Saenchai Muaythaigym ini menggerakkan lengannya untuk bertahan, “Babyface Killer” menyerang dengan kombinasi one-two dan tendangan dorong.

Pongsiri berjuang untuk menyarangkan serangan ke arah Ramazanov pada menit-menit pembuka, maka ia memukulkan kepalannya ke dagunya dan memancing pria Rusia itu, yang terus menyerang dengan volume sebelum menyambungkan sebuah push kick yang menjatuhkan atlet Thailand itu ke atas kanvas.

Alaverdi Ramazanov Pongsiri NEXTGENIII 1920X1280 26

Saat kembali berdiri, Pongsiri kembali bergerak maju dan mengincar lawannya di sekeliling Circle. Atlet Thailand itu menyerap lebih banyak pukulan dan tendangan dorong, namun ia menepukkan sarung tinjunya, yang memberi indikasi bahwa ia ingin bertukar serangan dengan Ramazanov.

Ramazanov akhirnya setuju – dan ini menjadi akhir dari perjuangan Pongsiri.

Pria Rusia itu menapakkan kakinya ke atas kanvas untuk pertama kalinya dalam laga ini dan, dari posisi southpaw, ia mengejutkan Pongsiri dengan sebuah pukulan overhand kiri. Atlet Thailand itu membalas dengan hook kanan, namun saat ia melontarkannya, “Babyface Killer” menyarangkan uppercut yang mementalkan kepala rivalnya.

Alaverdi Ramazanov Pongsiri NEXTGENIII 1920X1280 18

Pongsiri terjatuh di posisinya berdiri. Ia kembali berdiri, namun ia lalu terhuyung ke dinding Circle, yang menyebabkan wasit Olivier Coste mengakhiri laga dengan hanya 21 detik tersisa pada ronde pertama.

Ramazanov membawa catatan rekornya dalam disiplin striking menjadi 62-6 dan mempertahankan posisi penantang peringkat kelima divisinya ini. Ia juga dapat saja memastikan diri sebagai penantang berikutnya bagi Juara Dunia ONE Bantamweight Muay Thai Nong-O Gaiyanghadao.

Alaverdi Ramazanov Pongsiri NEXTGENIII 1920X1280 10

Baca juga: Armbar Andalan Alex Silva Kembali Taklukkan Rene Catalan

Selengkapnya di Berita

Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28
Tawanchai PK Saenchai Superbon Singha Mawynn ONE Friday Fights 46 65 scaled
Superlek Kiatmoo9 Panpayak Jitmuangnon ONE 164 1920X1280 36
Panrit and Superball