Tang Kai, Ryogo Takahashi Janjikan Bawa Aksi Keras

Ryogo Takahashi Yoon Chang Min inside the matrix iv 19

Banyak penggemar meyakini bahwa Ryogo “Kaitai” Takahashi dan Tang Kai dapat mencetak salah satu laga terkeras dalam ONE: FISTS OF FURY II, dan kedua spesialis striking ini nampak setuju.

Takahashi yang berasal asal Jepang dan Tang dari Tiongkok sama-sama ingin membuktikan bahwa gaya striking merekalah yang lebih unggul ketika laga mereka yang sebelumnya direkam ini akan tayang pada Jumat, 5 Maret. Karena pemikiran yang sama itu, laga mereka mungkin akan memberi penyelesaian dramatis.

“Saya berasumsi bahwa saya akan melawan Tang Kai cepat atau lambat. Ini adalah salah satu laga yang sangat saya nantikan, dan saya tak sabar melawan dirinya,” kata Takahashi jelang laga divisi featherweight bela diri campuran di Singapore Indoor Stadium.

“Lawan-lawan saya menjadi lebih kuat dan lebih kuat lagi,” tegas Tang. “[Mengalahkan Takahashi] dapat membuat saya masuk ke peringkat lima besar, maka inilah titik paling menarik bagi saya.”

Kedua pemukul keras ini telah memiliki 19 KO dalam 25 kemenangan gabungan dalam karier mereka, dimana keduanya telah mencetak aksi keras sejak bergabung bersama ONE Championship.

Takahashi telah mencetak penyelesaian dalam dua kemenangannya bersama organisasi ini, dan sementara ia menghormati serangan licin dari lawannya, ia berharap mencetak yang ketiga.

“[Tang] nampak seperti atlet yang sangat cerdas. Ia selalu menjalani rencana yang dipersiapkan para pelatihnya, maka saya merasa seperti ia adalah petarung yang sangat cerdas dan bagus,” kata perwakilan Krazy Bee ini.

“Ia memiliki banyak kemenangan KO, tapi saya juga. Kami adalah petarung yang sangat mirip, namun sejujurnya, striking saya lebih kuat dan berbahaya dari dirinya, maka jika ia mencoba menjatuhkan saya, saya akan mencetak KO dan menang.”



Tang juga memiliki keyakinan yang sama. Sementara ia berlaga sampai tiga ronde berakhir dalam dua kemenangan terbarunya, ia menunjukkan kemampuannya menghentikan lawan saat melawan Sung Jong Lee dan memiliki enam kemenangan beruntun jelang laga ini.

Dengan seluruh momentum tersebut, warga Qingdao ini meyakini bahwa ia akan mampu menangani kekuatan besar dari Takahashi.

“Saya kira ia sangat kuat. Anda dapat melihat itu dari bentuk tubuhnya. Ia dapat memukul dengan keras, dan otot-ototnya lebih besar dari saya,” kata Tang.

“Namun saya kira saat anda berbicara tentang kecepatan, pergerakan dan seluruh hal teknis itu, saya tak merasa ia dapat menandingi saya. Saya kira saya adalah petarung teknis yang lebih baik dibandingkan lawan saya, dan saya akan mencetak KO atas dirinya dalam laga ini.”

Dengan kedua pria yang mengincar kemenangan KO, akan ada banyak aksi di dalam Circle. Sebagai tambahan, kedua petarung itu sama-sama yakin bahwa pertarungan tingkat tinggi ini akan memberi dampak signifikan dalam divisi featherweight.

Japanese MMA star Ryogo Takahashi fights South Korean blue-chip prospect Yoon Chang Min at ONE: INSIDE THE MATRIX IV

Takahashi mengincar laga ulang melawan sang Juara Dunia ONE Featherweight Thanh Le, sementara Tang sangat ingin meraih kesempatan pertamanya melawan pahlawan Vietnam-Amerika itu.

“Ada banyak penyesalan [dari laga pertama melawan Le]. Yang saya lakukan saat ini adalah mencoba meraih kemenangan beruntun lagi demi bersiap menghadapi laga ulang itu,” kata Takahashi.

“Saya sudah siap untuk mencetak KO [atas Thanh Le], maka kapan pun itu, bawalah itu. Saya siap mengalahkan sang juara.”

Di sisi lain, Tang juga mengejar kesempatan merebut sabuk emas.

“Mengalahkan Takahashi akan menempatkan saya di peta itu dan menjadikan saya salah satu penantang teratas demi gelar Juara Dunia,” katanya.

“Saya menyaksikan laga [Thanh Le] bersama Martin Nguyen. Itu tidak impresif bagi saya, dan saya kira saya akan meraih kemenangan besar atas dirinya jika saya mendapatkan perebutan gelar.”

Featherweight mixed martial arts stars Tang Kai and Keanu Subba fight at ONE: REIGN OF DYNASTIES II

Tentu saja, tak satupun dari kedua pria ini yang menyepelekan tugas besar yang ada di hadapan mereka.

Takahashi dan Tang sangat serius dalam mempersiapkan diri jelang laga di Singapura ini, dimana mereka siap untuk keluar dari zona nyaman mereka untuk mengejar kemenangan.

“Jelas itu akan menjadi pertarungan yang gila, keras dan agresif dengan stand-up striking,” kata atlet Jepang ini.

“Tak ada rencana sebenarnya. Saya mungkin akan menampilkan tendangan rendah saya, yang adalah gerakan andalan saya, dan menghajarnya, menunjukkan striking saya, dan menyelesaikan itu.”

Untuk bagiannya, Tang melihat laga ini berakhir dengan cara yang berbeda.

“Saya mungkin akan mempertimbangkan tiap lawan sebagai tantangan terberat dalam karier saya,” katanya. “Maka secara mental, saya siap dan saya akan menang lewat KO.”

Baca juga: 5 KO Terbaik Para Pemukul Keras Di ONE: FISTS OF FURY II

Selengkapnya di Berita

73127
AnatolyMalykhin ReugReugOumarKane Faceoff 1920X1280
Yodlekpet ONE Friday Fights 85
Yodlekpet Or Atchariya Komawut FA Group ONE Friday Fights 68 46
ChristianLee AlibegRasulov 1200X800
Kade Ruotolo Blake Cooper ONE 167 72
Muangthai and Kongsuk
Rodtang Jitmuangnon Jacob Smith ONE157 1920X1280 28
Oumar Kane Marcus Almeida ONE Fight Night 13 63
Kongsuk Fairtex Yodlekpet Or Atchariya ONE Friday Fights 77 33
Jackie Buntan Martine Michieletto ONE Fight Night 20 28
Tawanchai PK Saenchai Superbon Singha Mawynn ONE Friday Fights 46 65 scaled